Hadirmu telah ubah duniaku, dunianya, dunia kami
Kau hadir saat rindu kami yang terpendam makin mendendam
Kau berikan warna pada hidup kami yang mulai hampa
Kau bangkitkan semangat pada raga yang mulai melemah
Kau terangkan pelita yang mulai meredup
Hadirmu membawa senyum di antara pilu
Sepuluh tahun telah berlalu
Kini engkau bukanlah bayi mungil lagi
Engkau adalah harapan kami
Menjadi teladan dan panutan
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!