Mohon tunggu...
Alfa Riezie
Alfa Riezie Mohon Tunggu... Jurnalis - Pengarang yang suka ihi uhu

Muhammad Alfariezie, nama yang memiliki arti sebagai Kesatria Paling Mulia. Semua itu sudah ada yang mengatur. Siapakah dan di manakah sesuatu itu? Di dalam perasaan dan pikiran.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Momen Berkumpul Lebih Berkesan di Bukit Sakura

8 Maret 2021   01:11 Diperbarui: 8 Maret 2021   01:21 127
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


BANDARLAMPUNG--- Keluarga besar Fathan Firnando merasa puas menyewa tempat di Bukit Sakura, Minggu, (7/3). Moment berkumpul bersama keluarga menjadi lebih berkesan karena kenyamanan dan rasa aman.

"Tempat ini cukup nyaman. Saudara yang membawa anak berusia lima sampai 10 tahun merasa tenang. Orang tua tidak khawatir meninggalkan anak. Di sini, ada pagar penyanggahnya," kata Kordinator acara arisan keluarga Imam Wahyudi di aula Bukit Sakura, Minggu, (7/11).

Menurut pengelola administrasi Bukit Sakura Jimmi Martin, pengunjung yang ingin memanfaatkan fasilitas mesti reservasi. Pengunjung bisa memilih tempat sesuai keinginan.

"Bukit Sakura menyediakan tempat di bagian atas bawah rumah panggung, di dekat panggung karaoke dan di pondokan bagian atas serta aula bagian tengah. Semua tempat itu cukup luas dan sudah sering digunakan untuk berbagai keperluan," kata Jimmi melalui sambungan Whatss app, Minggu, (7/11).

"Setelah sepakat dengan tempat dan jadwal, pengunjung diwajibkan membayar uang muka sebagai tanda jadi," sambung Jimmi.

Imam Wahyudi menambahkan, alasan keluarga memilih Bukit Sakura karena letaknya yang strategis, nyaman, bersih dan ada aula untuk menyelenggarakan acara. Di sana, dia dan 70 peserta yang masih keluarga berkaraoke bersama. Selain itu, menikmati sajian menu makan sembari mengamati destinasi wisata berkonsep Jepang, Korea dan Belanda.

"Salah satu alasan saya memilih Bukit Sakura sebagai tempat berkumpul keluarga karena konsepnya. Di sini, kita bisa berfoto menggunakan kostum Jepang. Pemandangannya juga mendukung. Seolah-olah kita berada di luar negeri. Ala-ala asia dan eropa gitu. Jepang dan Belandanya berasa. Keluarga saya cukup senang karena bisa selfie dan weefie," kata Imam Wahyudi.  

Bukit Sakura memang memiliki rumah khas jepang. Selain itu, pengelola berhasil membangun kincir angin berwarna-warni. Kincir angin dan rumah khas Jepang sering menjadi spot foto pengunjung dari berbagai kalangan.

Selain tempat yang indah, Bukit Sakura pun menyajikan menu makanan dan minuman. Di sini, ada ayam geprek dan ikan mas bakar. Kalau minuman, favoritnya Obaba dan Es Dawet.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun