Mohon tunggu...
Aldini Novricha Rahmanda
Aldini Novricha Rahmanda Mohon Tunggu... Hoteliers - Mahasiswa

a Worker and Student.

Selanjutnya

Tutup

Atletik

Mahasiswa Unisma Bekasi Berhasil Meraih Perunggu di Asian Internasional Judo Championship 2019

30 November 2019   21:56 Diperbarui: 30 November 2019   22:10 22
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Atletik. Sumber ilustrasi: PEXELS/Andrea Piacquadio

AhmadAndriyanto mewakili Indonesia, berhasil meraih perunggu di ASIANINTERNASIONAL JUDO CHAMPIONSHIP 2019 yang di adakan di Jakarta Convention  Center (JCC).

Kejuaraan ini diikuti oleh 16negara pada Rabu 20/11/2019. Ahmad Andriyanto merupakan salah satu daribeberapa mahasiswa yang mampu  mengharumkan nama universitas di kejuaraan Judo, sebelumnya ada EgiNugraha dan Veren Perdana Susanto yang berhasil meraih medali emas dan perak dikejuaraan Judo Piala Gubernur Jawa Barat 2019.

Berdasarkanketerangan yang disampaikan oleh Manajer Minat dan Bakat, Feby Heryanto, ketigamahasiswa tersebut juga merupakan mahasiswa beasiswa fullbright. Menurutnya halini merupakan kebanggaan, bahwa mahasiswa tidak hanya berprestasi di bidangakademik melainkan juga di bidang organisasi kegiatan.

"Bangga, karena tiga-tiganya juga mahasiswa fullbright, UKM jalan,prestasi juga jalan. Merekalah agen-agen UNISMA Bekasi yang diharapkan mampumengharumkan nama UNISMA Bekasi," tutur Manajer Minat dan Bakat, Feby Heryanto.

Judo merupakan salah satu darisekian banyak Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di Universitas Islam 45 Bekasi. Judo  adalah seni beladiri, olahraga, dan filosofi yang berakar dari Jepang.

Judodikembangkan dari seni bela diri kuno Jepang yang disebut Jujutsu.Jujutsu yang merupakan seni bertahan dan menyerang menggunakan tangan kosongmaupun senjata pendek, dikembangkan menjadi Judo oleh Kano Jigoro pada 1882.

Teknik dalam olah raga beladiri Judo dibagi atastiga bagian besar. Masing-masing bagian ini kemudian dipecah lagi dalambagian-bagian yang lebih kecil. Ketiga bagian teknik utama tersebut yaitu:

  1. Nange Waza (Teknik Melempar), terdiri atas 2 bagian; Tachi Waza, yaitu teknik melmpar sambil berdiri. Sutemio Waza, yaitu teknik melempar sambil menjatuhkan diri.
  2. Katame Waza (Teknik Permainan Bawah), terdiri atas 3 bagian; Osekomi Waza, yaitu teknikkuncian Shime Waza, teknik cekikan Kansetsu Waza, teknik patahan sendi.
  3. Atemi Waza (Teknik memukul atau menendang), terdiri atas 2 bagian; Ude Ate, yaitu menyerang dengan tangan Ashie Ate, yaitu menyerang kaki.

Namun tetap, syarat mutlakpenguasaan suatu teknik Judo adalah dengan cara melakukan latihan fisik. Namunkunci pokok adalah "peningkatan penguasaan diri dengan penuh kesabaran untukmengatasi rasa sakit dan kekalahan" yang sudah menjadi system nilai masyarakatJepang. Latihan Judo memadukan potensi jiwa dan raga yang harus seimbang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Atletik Selengkapnya
Lihat Atletik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun