Mohon tunggu...
Aldi Abdillah
Aldi Abdillah Mohon Tunggu... Penulis - Student

My name is Aldi Abdillah, I'm student of Agricultural Engineering on Universitas Jendral Soedirman.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Ekstrak Biji Mahoni, Si Pahit Pemanis Hidup

5 Desember 2020   07:20 Diperbarui: 5 Desember 2020   07:24 149
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Dewasa ini masyarakat mulai semakin waspada terhadap penyakit diabetes melitus. Diabetes Melitus (DM) merupakan penyakit yang terjadi akibat gangguan metabolisme  yang ditandai dengan meningkatnya kadar glukosa darah  (hiperglikemia)  akibat  gangguan  sekresi  insulin  dan  atau  meningkatnya  resistensi  insulin. 

Penyakit diabetes merupakan salah satu penyakit berbahaya dan menjadi salah satu penyakit mematikan bagi manusia. Diabetes, baik itu tipe 1 maupun tipe 2 dapat menyebabkan komplikasi parah, kerusakan organ, hingga kematian.
Salah satu pengobatan yang dapat ditempuh oleh penderita diabetes melitus adalah terapi insulin, namun apakah ada alternatif lain yang lebih murah?

Jawabannya adalah Ya ! Ternyata ada alternatif lain yang lebih murah, yakni konsumsi ekstrak biji mahoni. Bagaimana bisa?
Ternyata biji mahoni mengandung senyawa yang diperlukan seperti flavonoid, alkanoid, terpenoid, antraquinon, cardiac glycosides, saponin, dan volatiles oil yang bersifat antioksidan dan berfungsi untuk menangkal radikal bebas yang merupakan penyebab utama rusaknya sel beta pankreas sebagai penyebab diabetes 1. 

Hal tersebut dibuktikan dalam penelitian yang berjudul "Pengaruh Ekstrak Metanol Biji Mahoni terhadap Peningkatan Kadar Insulin, Penurunan Ekspresi TNF-α dan Perbaikan Jaringan Pankreas Tikus Diabetes " yang dilakukan oleh Nany Suryani dan kawan-kawan, yang diunggah pada Jurnal Kedokteran Brawijaya, Universitas Brawijaya Malang.

Rutin mengkonsumsi biji mahoni, baik itu sudah dalam bentuk ekstrak atau belum dapat menjaga imunitas tubuh kita terhadap serangan dari luar, terutama radikal bebas sebagai penyebab penyakit berbahaya seperti kanker. Untuk pencegahan, dapat meminum satu minggu sekali, ataupun satu bulan sekali. 

Namun untuk terapi, dapat meminumnya satu hari sekali, serta jangan lupa untuk selalu mengecek kadar gula anda dan berkonsultasi pada dokter ahli. Walau demikian, tetap saja konsumsi ekstrak mahoni hanyalah sebagai penunjang untuk memperbaiki pankreas yang rusak, tentu yang paling utama adalah resep dari dokter.

Ternyata, Tuhan Yang Mahakuasa telah menyemai obat dari berbagai penyakit dalam bentuk buah, biji, maupun bagian-bagian lain dari tanaman yang banyak ditemukan di Indonesia. Kita patut bersyukur atas karunia ini, karena Tuhan memberikannya secara gratis, asal kita mau memanfaatkannya atau tidak.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun