Mohon tunggu...
Aldarizma Rizky Damayanti
Aldarizma Rizky Damayanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

Love Yourself 🌈

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Korelasi antara Konflik dengan Negosiasi

19 Oktober 2021   16:58 Diperbarui: 19 Oktober 2021   17:03 468
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pada hakikatnya manusia itu mempunyai karakteristik-karakteristik yang berbeda antara satu dengan lainnya, dan perbedaan-perbedaan inilah yang membuat sebuah gesekan-gesekan di setiap aspek kehidupannya,dari sini akan muncul istilah bahwa manusia itu tidak luput dari masalah, atau bisa disebut juga dengan konflik.

Dalam sebuah organisasi dimana terdapat banyak orang berkumpul dan berinteraksi satu sama lain dan dibentuk karena adanya misi dan visi yang sama untuk diwujudkan. 

Nahh setiap individu dalam organisasi itu harus memegang teguh pedoman dan prinsip di dalam organisasi tersebut. Sehingga dalam mencapai visi dan menjalankan misi yang sudah ditetapkan dapat berjalan dengan maksimal.

Tetapi seiring berjalannya waktu, dalam suatu organisasi pasti sering terjadinya konflik. Dapat dalam bentuk konflik internal maupun konflik eksternal. Pemicu konflik biasannya terjadi karena hal kecil, tetapi dari hal kecil tersebut kita bisa melihat apakah sebuah organisasi itu dapat bertahan lama atau tidak. Konflik yang muncul ini harus segera mendapatkan penanganan atau solusi dengan cepat dan benar agar konflik ini tidak menyebar ke substansi konflik yang lain.

Oleh karena itu perlu adanya tinjauan lebih lanjut tentang konflik dan upaya penyelesaiannya. Bagaimana caranya? Salah satu caranya yaitu dengan negosiasi, negosiasi ini salah satu pendekatan yang bisa mengelola konflik antarpribadi, kelompok, sosial, organisasi, dan internasional. Dalam hal ini konflik dan negosiasi mempunyai keterkaitan satu sama lain. 

Konflik berasal dari bahasa latin yaitu Configere yang berarti saling memukul. Sedangkan negosiasi dalam Oxford adalah cara untuk mencapai kesepakatan melalui diskusi formal.

Konflik dan negosiasi adalah dua hal yang saling berkaitan satu sama lain. Menurut saya, konflik itu muncul karena adanya perbedaan pandangan atau persepsi dalam mencapai tujuan mereka. 

Sedangkan negosiasi digunakan untuk menyelesaikan suatu konflik. Dalam dinamika konflik dan negosiasi, terdapat upaya untuk saling mempengaruhi. Salah satu cara untuk mempengaruhi adalah persuasi, yang didefinisikan sebagai menciptakan, memperkuat, atau memodifikasi keyakinan, sikap, atau perilaku.

Ada perbedaan antara persuasi dan negosiasi, yaitu dalam negosiasi saling ketergantungan antara sumber dan tujuannya. Hasilnya (outcome) tergantung pada perilaku orang lain. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun