Mohon tunggu...
Akmalia Adiba
Akmalia Adiba Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa di Universitas Diponegoro

Seorang pemburu wifi dan stopkontak.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Inovasi Pembuatan Video Pembelajaran Bahasa Indonesia di SMP Negeri 2 Cilacap pada Masa Pandemi Covid-19

30 Januari 2021   18:02 Diperbarui: 31 Januari 2021   15:35 429
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa KKN membantu guru-guru yang kesulitan dalam proses pembelajaran daring via Google Meet di SMP Negeri 2 Cilacap (dokrpi)

Cilacap (28/01/2021) – Pandemi Covid-19 sudah berjalan selama setahun lebih ini membuat hampir seluruh sektor terkena dampak dari wabah tersebut, termasuk dari sektor pendidikan yaitu sekolah. Mau tidak mau, para guru melakukan proses pembelajaran jarak jauh atau daring kepada murid-muridnya. Adapun pembelajaran daring dilakukan menggunakan aplikasi penunjang seperti Microsoft Teams, Google Meet, Zoom, dan lain sebagainya.

            Sejak Maret 2020 hingga sekarang, semua sekolah  masih melakukan pembelajaran daring, salah satunya di SMP Negeri 2 Cilacap. Sekolah yang sudah berdiri sejak 1961 ini berlokasi di Kelurahan Donan, Kecamatan Cilacap Tengah, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Letaknya yang berada di satu kelurahan inilah, menjadikan mahasiswa KKN Undip Tim 1, Akmalia Adiba berinisiatif untuk membuat program inovasi pembelajaran dan dikhususkan pada mata pelajaran Bahasa Indonesia.

            Pembuatan inovasi dilakukan dengan menggunakan format video yang dipadukan dengan konsep vlogging di mana materi pembelajaran diadaptasikan dengan kehidupan sehari-hari sehingga lebih mudah dimengerti oleh murid. Selain itu, Akmalia Adiba juga memberikan informasi tambahan seperti tips atau saran pada sesi akhir materi. Jika video tersebut sudah selesai dibuat, video diunggah melalui Google Classroom milik guru Bahasa Indonesia yang nantinya dilihat oleh semua murid. 

Proses Pembuatan Video Pembelajaran Bahasa Indonesia  (Dokpri)
Proses Pembuatan Video Pembelajaran Bahasa Indonesia  (Dokpri)

            Tidak hanya itu, Akmalia Adiba juga membuat permainan teka-teki silang (TTS) Bahasa Indonesia kepada siswa dengan tujuan untuk melatih kemampuan para siswa dalam meningkatkan penguasaan kosakata. Sebab pengayaan kosakata merupakan dasar utama dalam keterampilan berbahasa seperti berbicara, membaca, mendengarkan, maupun menulis. Pengayaan kosakata juga dapat mengurangi kemungkinan para siswa untuk bertindak plagiarisme pada karya orang lain.

Pembuatan Teka Teki Silang (TTS) untuk siswa (dokpri)
Pembuatan Teka Teki Silang (TTS) untuk siswa (dokpri)

            Diharapkan dengan pembuatan inovasi video pembelajaran dan permainan TTS ini bisa memudahkan guru-guru Bahasa Indonesia yang diantaranya masih kesulitan dalam melakukan pembelajaran jarak jauh (daring) dan juga memudahkan para murid untuk mempelajari Bahasa Indonesia dengan metode belajar yang menarik.

Penulis : Akmalia Adiba/Sastra Indonesia/Fakultas Ilmu Budaya

Dosen Pembimbing Lapangan dan Editor : Dr. Sunarno, S.Si, M.Si

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun