Mohon tunggu...
Aisyah Rahmayantri
Aisyah Rahmayantri Mohon Tunggu... Mahasiswa - UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

Mahasiswa Pendidikan Matematika 2019

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN UPI Terapkan Budaya Berorganisasi di Lingkungan SMP

18 Agustus 2022   15:22 Diperbarui: 18 Agustus 2022   15:25 402
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa KKN UPI Kelompok 38 bersama Guru MTs Ar-Rohmah. Dokpri

Sekolah Menengah Pertama (SMP) merupakan tingkat pendidikan dasar secara formal setelah melalui tingkat sekolah dasar. Pada umumnya peserta tingkat pendidikan ini berusia 12 hingga 15 tahun. Dimana pada usia tersebut anak sudah bisa disebut sebagai remaja. Masa remaja merupakan periode yang mencakup banyak perubahan sosial dan emosional. 

Transisi antara masa kanak-kanak dan dewasa ini mengarah pada perilaku yang berubah dengan cepat, gangguan identitas dan emosi yang kuat. Masa remaja adalah masa ketika remaja mulai mengeksplorasi dan menegaskan identitas pribadi mereka.

Di masa kini banyak sekali metode yang diterapkan untuk memfasilitasi perkembangan karakter dan minat siswa. Salah satu caranya yaitu dengan mengajarkan siswa untuk terbiasa berorganisasi. Berorganisasi memiliki banyak dampak positif diantaranya:

  • Membiasakan diri untuk percaya pada orang lain
  • Melatih kepemimpinan
  • Melatih kemampuan mengendalikan diri
  • Melatih kemampuan komunikasi dan bersosialisasi
  • Memupuk rasa tanggung jawab
  • Inisiatif dan kreatif dengan program yang dijalankan
  • Melatih kemampuan berstrategi
  • Membiasakan diri untuk tertib, disiplin dan rapi.

Bentuk organisasi di lingkungan SMP sederajat memiliki banyak macamnya. Salah satu diantaranya adalah Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS). OSIS adalah salah satu bentuk organisasi yang dijalankan secara langsung oleh siswa pada tingkat SMP/SMA Sederajat. 

Dalan keberjalannya tentu saja tidak serta merta menjalankan program kerja, tetapi banyak hal yang harus dipelajari agar dapat menjalankan organisasi dengan baik dan sesuai dengan aturan.

Oleh karena itu, dalam rangka mewujudkan hal di atas, Mahasiswa KKN UPI Kelompok 38 dengan tema Desa Peduli Pendidikan melaksanakan program kerja pelatihan keorganisasian dengan sasaran siswa Osis MTs Ar-Rohmah. MTs Ar-Rohmah bertempat di Jl. Sukajadi No. 140, Kelurahan Pasteur, Kota Bandung, Jawa Barat.

Pelatihan keorganisasian ini dilaksanakan melalui beberapa tahapan yang digabung dengan kegiatan recruitment Pengurus OSIS baru MTs Ar-Rohmah yaitu dilaksanakan pada 28 Juli s.d 10 Agustus 2022. Adapun langkah yang dilakukan diantaranya:

Memberikan Sosialisasi Pengenalan OSIS

Pada kegiatan ini siswa dilakukan sosialisasi untuk memperkenalkan apa itu OSIS, dasar hukum, struktur pengurus yang sedang menjabat, kegiatan yang telah dilakukan, manfaat mengikuti OSIS, serta sekaligus pembukaan pendaftaran untuk pengurus OSIS baru. Kegiatan ini dilakukan kepada seluruh siswa kelas VII dan VIII.

Gambar 1. Sosialisasi Pengenalan OSIS. Dokpri
Gambar 1. Sosialisasi Pengenalan OSIS. Dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun