Mohon tunggu...
Ahmad Raifaldi
Ahmad Raifaldi Mohon Tunggu... Montir - Berbagi itu indah

Belajar Teliti dan Cermat

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Jangan Anggap Sepele Kerak Putih yang Menempel pada Bagian Kutub Baterai Kendaraan Anda

2 September 2021   08:00 Diperbarui: 2 September 2021   08:04 269
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Foto : Indoparts

Kendaraan bermotor, baik sepeda motor dan mobil tidak lepas dengan Baterai/aki sebagai sumber listrik.  Baterai/aki yang berfungsi menerima aliran arus listrik saat mesin kendaraan hidup, menampung tegangan listrik, serta berperan sebagai penyalur aliran listrik untuk berbagai kebutuhan mesin atau aksesoris kendaraan, seperti starter, sistem pengapian sistem lampu lampu.

Selain performa baterai yang bagus, aliran listrik nya pun harus baik. Agar tidak terjadi masalah pada kendaraan dikemudian hari. Banyak dari kita sebagai pemilik kendaraan selalu menyerahkan sepenuhnya perawatan kendaraan kita pada bengkel, yang sebenarnya bisa kita lakukan sendiri dirumah.

Pada artikel yang saya buat kali ini, saya ingin memberikan pengalaman pribadi saya tentang terdapatnya kerak putih yang menempel pada salah satu kutub terminal baterai/aki. Pengalaman saya saat itu pada aki mobil toyota rush milik tetangga saya. Pagi hari tetangga saya ingin menghidupkan mesin mobilnya, namun tidak bisa menyala. Ia coba berkali-kali tetap tidak bisa.

Kejadian ini mengundang rasa penasaran saya, karena mobil tetangga saya kira-kira baru 1 tahun pemakaian. Lalu saya mencoba membantunya dengan cara melakukan start kunci kontak seperti yang ia lakukan sebelumnya. Kemudian saya merasa ketika saya starter tampilan spedometernya seperti redup. Kemudian dengan asumsi saya saat itu akinya lemah saya coba periksa secara fisik baterai/aki mobil tersebut, apakah air akinya kurang ataukah salah satu pengikat kutub terminal aki nya kendur.

Setelah saya perhatikan, air aki nya cukup dan pengikat kutub terminal tidak ada yang kendur. Namun terdapat kerak putih yang menempel pada kutub negatif dan pengikat terminal aki nya seperti garam. Lalu saya coba bersihkan terlebih dahulu bagian kutub aki yang berkerak. Karena saat itu saya juga sedang terburu-buru ingin berangkat kerja, kerak putih itu hanya saya siram air panas. Dan ternyata kerak tersebut langsung hilang dan permukaan terminal bersih seketika.

Sumber foto  : AutoExpose
Sumber foto  : AutoExpose

Setelah saya bersihkan dengan air panas, bagian permukaan aki yang basah saya keringkan dengan lap bersih. Dan saya coba hidupkan kembali. Alhamdulilah, mesin mobil hidup dengan mudah. Kesimpulannya kerak putih yang menempel pada kutub terminal baterai jangan pernah dianggap sepele ya teman-teman !!!

Karena , apabila diabaikan lama-kelamaan kerak itu akan menghambat aliran listrik yang dibutuhkan kendaraan terutama untuk stater agar mesin kendaraan dapat  hidup.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun