Mohon tunggu...
AgusSetiawan
AgusSetiawan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi saya beladiri dan menjalani hidup dengan tenang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Nampak Antusias! Mahasiswi Peserta KKN Tim II Undip Tahun 2022 Kenalkan Aquascape Sederhana dari Barang Bekas

10 Agustus 2022   13:15 Diperbarui: 10 Agustus 2022   13:38 150
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KOTA SEMARANG -- Mengubah limbah menjadi barang yang bernilai ekonomis adalah salah satu wujud upaya pelaksanaan program Suistainable Developments Goals (SDGs) pemerintah yang ke 12 yakni Responsible Consumption and Production atau Konsumsi dan Produksi yang Bertanggungjawab. 

Melalui Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro Tahun 2022, Putri Ayu Wulandari sebagai salah satu peserta KKN dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan yang diterjunkan di Kelurahan Rejosari, Kecamatan Semarang Timur, Kota Semarang mengenalkan Aquascape Sederhana kepada anak-anak di sekitar Kelurahan Rejosari.

Aquascape merupakan seni dalam menata tanaman, pasir, karang, kayu, dan batu dalam akuarium atau wadah tertentu (Udin, et al., 2021). Aquascape Sederhana kali ini dibuat dari barang bekas dan bahan yang tentunya mudah dijumpai seperti toples bekas, sedotan bekas, batu bata, dan batu kerikil yang bisa kita jumpai di lingkungan sekitar.

Dokpri
Dokpri

Sabtu pagi (23/7/2022), pukul 09.00 WIB kegiatan telah dimulai dan dilaksanakan di Posko KKN. Peserta nampak antusias dan bersemangat untuk mengikuti kegiatan. Kegiatan ini diisi dengan pelatihan pembuatan Aquascape Sederhana secara langsung, pembagian poster dan tautan video yang dapat diakses melalui youtube, serta edukasi bagaimana memelihara ikan dengan baik. Setelah selesai, hasil karya para peserta dapat dibawa pulang.

Program yang dilakukan dapat memberikan motivasi, edukasi, dan mengasah kreativitas kepada anak-anak tentang pembuatan Aquascape Sederhana serta mendorong anak-anak untuk meningkatkan kepedulian terhadap sampah dan hewan khususnya ikan hias dengan pelatihan pemeliharaan dan perawatan ikan hias tersebut.


Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun