Mohon tunggu...
Agung Pramono
Agung Pramono Mohon Tunggu... Guru - Guru dan penulis

Agung Pramono berprofesi sebagai guru. Hoby menulis, olah raga dan jalan-jalan

Selanjutnya

Tutup

Hobby

Hobi Harusnya Disepakati Bersama Suami-Istri

20 September 2022   05:00 Diperbarui: 20 September 2022   05:42 116
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hobi. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Berbicara hobi atau kesenangan tidak akan habis dibahas, bahkan bisa berjilid-jilid. Setiap orang punya hobi atau kesenangan dan memiliki level dari yang terendah (tanpa biaya) sampai tertinggi (berbiaya mahal). Semenjak kecil hobi saya nggak neko-neko alias nggak aneh-aneh. Bisa bermain dengan teman sebaya saja saya sudah senang. Hobi bermain kelereng, ketapel, mencari burung dan berolah raga khususnya sepak bola itu adalah hobisaat saya kecil.

Menginjak remaja dan bahkan sekarang sudah mulai menua hobi saya nggak terpancing oleh keadaan atau jaman. Saat ramai musim batu akik yang banyak variasi jenis batu ditangan saya tak lantas ikut-ikutan. Saat ramai musim memelihara burung dan dibuat lomba, sayapun tak tertarik. Saat tanaman hias booming dengan harga tinggi, saya ikut bertanam hias ala kadarnya. 

Hobi saya tetap berolah raga, inginnya masih bermain sepak bola. Namun fisik tidak lagi mendukung. Paling melihat pertandingan sepak bola saja sudah cukup. Maka berjalan kaki atau bersepeda itu yang masih saya lakukan.  Untuk saat ini hobi saya adalah menulis. Baik menulis fiksi dan non fiksi. Menulis di kompasiana ini yang sekarang tiap hari saya lakukan diselingi menulis di opinia.

Apakah hobi suami harus seizin istri ?

Semenjak menikah memang ada komitmen yang sudah kita sepakati bersama.  Semua hobi saya memang saya bicarakan ke istri agar sekedar tahu. Istripun mengiyakan karena memang hoby saya hanya sekedarnya saja, tanpa mengeluarkan biaya yang dapat mengurangi biaya hidup. 

Kami sering berolah raga bersama, jalan kaki bersama, bersepeda bersama dan bepergian bersama ke tempat wisata. Untuk saat ini sekali waktu menengok anak kuliah di Semarang sembari mampir ke tempat wisata agar menghilangkan kepenatan aktifitas sehari-hari.

Hobi suami jangan sampai melupakan waktu pertemuan dengan istri. Apalagi ada yang punya hobi mancing sampai beberapa hari nggak pulang, hobi seperti ini membuat kasihan istrinya. Hobi suami ada yang lupa waktu, sampai-sampai istri harus menjemput suami yang sedang bermain sepak bola. Ada hobi suami yang menguras biaya dan tenaga. Mengeluarkan uang untuk kesenangan balap misalnya asal uang yang dipakai tersedia memang tak menjadi masalah. Namun hobi yang menguras biaya sedang penghasilan pas-pasan itu yang nantinya akan merenggangkan hubungan suami istri menjadi tidak harmonis. Masalah hobi bagi yang sudah berkeluarga hendaknya dilakukan dengan bijak.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun