Mohon tunggu...
Agung Baskoro
Agung Baskoro Mohon Tunggu... Konsultan - Political Consultan | PR Strategist |

Political Consultant | PR Strategist | Tanoto Scholar | The Next Leader Award Versi Universitas Paramadina-Metro TV 2009 | Buku Status Update For The Best Student (Gramedia Pustaka Utama, 2012) | Juventini | Contact : agungbaskoro86@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Tiga Cara Cerdas Raih Beasiswa

14 Januari 2018   13:07 Diperbarui: 14 Januari 2018   14:32 1698
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sering dengar informasi beasiswa? Tapi, belum pernah coba atau baca lebih detail informasinya karena takut tidak lulus? Atau suka nyari beasiswa tapi, malas memenuhi syaratnya? Artikel ini didedikasikan untuk mereka yang butuh beasiswa. Bisa jadi bukan ANDA, tetapi adik, saudara, tetangga, teman, atau bahkan kerabat lainnya. Setidaknya mari kita bantu mereka dengan hal sederhana, terus memotivasi, mengajak berfikir sederhana soal mempersiapkan beasiswa  atau bahkan menyebar info beasiswa lewat artikel ini menimbang manfaatnya yang besar. 

Selain biaya akademik, saat ini banyak beasiswa menawarkan fasilitas lainnya untuk menunjang hidup, studi, karir, dan kehidupan setelah lulus dari kampus. Beragam kegunaan dari beasiswa ini tentu sayang dilewatkan begitu saja bila saat ini kita atau keluarga, tetangga, teman, dan kerabat lainnya kesulitan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang pendidikan tinggi.

Beasiswa Tanoto Foundation salah satu contoh hadirnya berbagai manfaat yang dimaksud. Beasiswa yang digagas oleh Sukanto Tanoto ini, menjadi salah satu beasiswa paling dinantikan oleh calon mahasiswa dan mahasiswa seluruh Indonesia karena besarnya manfaat yang diberikan. Selain menyediakan uang kuliah dan tunjangan hidup, beasiswa ini juga turut memberikan fasilitas yang melingkupi (1) Program pelatihan kepemimpinan dan pengembangan soft skills (2) Program pengabdian masyarakat melalui Tanoto Scholars Association (3) Program pengembangan jejaring, termasuk melalui Tanoto Scholars Gathering (4) Program konseling bagi Tanoto Scholars yang mengalami kendala pencapaian akademis (5) Program magang di perusahaan yang tergabung dalam Group Royal Golden Eagle yang mewadahi Tanoto Foundation.

Lantas apa yang harus dilalui oleh para calon penerima beasiswa dengan nikmatnya beasiswa yang didapat?

I. Mempersiapkan Tes Administrasi

Biasanya fase ini merupakan tahap awal dari keseluruhan alur seleksi beasiswa. Tampaknya sederhana, namun seringkali banyak yang tidak lolos karena lupa memenuhi salah satu syarat atau belum masuk kriteria syarat yang diminta. Tes Administrasi sesungguhnya hanya awalan untuk menguji kemampuan calon pendaftar beasiswa untuk memenuhi persyaratan umum dan khusus. Bentuk persyaratan umum dan khusus biasanya, dapat dilihat salah satunya dari mulai dibukanya pendaftaran baru bagi para calon pemburu beasiswa Tanoto Foundation hingga 28 Februari 2018.

A. Persyaratan Umum :

1. Warga Negara Indonesia

2. Terdaftar sebagai mahasiswa di salah satu perguruan tinggi mitra

3. Berprestasi akademik baik

4. Berjiwa kepemimpinan dan memiliki kepedulian serta komitmen untuk ikut memajukan bangsa Indonesia

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun