Mohon tunggu...
afifa
afifa Mohon Tunggu... Mahasiswa - pelajar.

Seorang mahasiswa yang sedang mengerjakan tugas pra UAS.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Pandangan Fikih dalam Penggunaan Softlens

6 Desember 2021   18:51 Diperbarui: 6 Desember 2021   18:55 233
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Dalam agama islam, sangat penting untuk menjaga kesehatan diri dan melarang melakukan hal-hal yang sekiranya membahayakan diri. Seperti halnya menjaga kesehatan mata. Mata mempunyai kedudukan yang vital bagi kelangsungan hidup manusia karena mata adalah sumber jendela dunia.  

Banyak yang kurang menyadari bahwa beraktivitas di depan komputer, bermain game, menonton televisi, atau penggunaan alat elektronik lainnya dibawah pencahayaan yang minim cepat atau lambat akan membawa dampak negatif pada mata. 

Dampak berkelanjutannya adalah memicu terjadinya rabun jauh atau dekat, mata silinder, bahkan yang lebih buruk bisa berakibat katarak. Namun tidak semua sakit mata disebabkan oleh hal-hal itu ada juga dikarenakan faktor genetik.

Bagi mereka yang sudah terlanjur mengalami sakit mata seperti yang disebutkan diatas, tentu memiliki alat bantu penglihatan untuk menunjang aktivitas mereka seperti kacamata atau softlens (lensa kontak). 

Minus yang dimiliki kacamata adalah terasa mengganjal di dekat hidung dan telinga, bila di lingkungan yang panas ataupun dingin kaca akan berembun dan berkeringat, sehingga kurang nyaman untuk digunakan dalam berbagai aktivitas. 

Makanya banyak sekali para remaja wanita lebih memilih menggunakan softlens daripada kacamata. Selain make up dan pakaian, softlens pun dapat menunjang penampilan agar lebih bersinar dan mencolok.

Beragamnya warna softlens yang muncul membuat orang yang tidak mempunyai masalah mata pun ikut tertarik menggunakannya. Apalagi softlens telah diperjualbelikan dan sangat mudah untuk didapatkan. Para dokter juga banyak yang tidak menyarankan untuk membeli softlens di tempat atau oknum yang tidak menyantumkan efek samping dari penggunanya.

Masalah lain yang muncul jika menggunakan softlens juga terdapat pada beberapa indikator seperti bahan lensa yang digunakan, kebersihan lensa, jenis cairan pencuci lensa,kebersihan tempat lensa, penggunaan lensa yang terlalu lama, dan tidur tanpa melepaskan lensa.

Ada beberapa bahan yang menjadi acuan penting dalam pemilihan bahan softlens, yaitu polymer (mengandung air) yang terbagi menjadi dua : 

1. Hydrogel Lens yang mengandung sedikit air, yang menyebabkan softlens cepat kering ketika digunakan.

2. Silicon Hydrogel yang mengandung kadar air lebih tinggi dan 5 kali lebih cepat mengantar oksigen ke kornea mata.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun