Mohon tunggu...
Adnan Abdullah
Adnan Abdullah Mohon Tunggu... Penulis - Seorang pembaca dan penulis aktif

Membaca, memikir dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Maulid Nabi yang Paling Berpengaruh dalam Sejarah Dunia

29 Oktober 2020   15:13 Diperbarui: 29 Oktober 2020   15:20 65
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Buku Sang Nabi (Dokpri)

Michael Hart, seorang guru besar astronomi asal Amerika Serikat, dalam bukunya yang berjudul 100 Tokoh Yang Paling Berpengaruh Dalam Sejarah, menempatkan Nabi Muhammad sallallahu alaihi wa sallam diurutan pertama tokoh yang paling berpengaruh dalam sejarah di dunia. 

Alasan Hart menempatkan Nabi Muhammad sebagai tokoh yang paling berpengaruh dalam sejarah dunia adalah karena Beliau dianggap sebagai satu-satunya orang yang mampu meraih kesuksesan dalam hal spiritual, sosial, dan politik sekaligus. 

Adapun menurut Karen Armstrong, seorang peneliti agama-agama dunia asal Inggris, Nabi Muhammad adalah pemimpin politik yang CERDAS dan karismatik, yang bukan saja mengubah Arab, tetapi juga sejarah dunia dengan agama Islam yang dibawanya. 

Kemungkinan hal itulah yang membuat kaum Islamophobia sangat benci pada beliau. Sementara sebagian umat Islam yang sering merasa dan mengaku-ngaku pengikut nabi, justru yang sering mereka ikuti prilakunya adalah Abu Jahal yang sombong, Dzul Khuwaizirah yang pendengki, dan Ibnu Sauda yang suka menyebar kebencian dan pertikaian.  

Sebagai bentuk kecintaan saya pada nabi, selain bersalawat dan berusaha mengikuti sunnah-sunnahnya sesuai kemampuan, saya juga menulis buku ini. 

Dalam buku ini saya menceritakan tentang kelahiran, masa kecil, masa muda, kenabian, hingga wafatnya, termasuk beberapa isu-isu yang sensitif dan masih menjadi perdebatan, seperti fakta kenabian, motif berperang, praktek poligami, penyebab sakit dan wafatnya, hingga adanya beberapa upaya konspirasi untuk membongkar dan memindahkan makamnya. 

Yaumul Milad ya nabiku Muhammad sallallahu alaihi wa sallam.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun