Mohon tunggu...
Ade ayu F
Ade ayu F Mohon Tunggu... Guru - Mahasiswi program studi Hubungan Internasional Universitas Potensi Utama

Ade ayu faddilah

Selanjutnya

Tutup

Money

Entrepreneurship

21 September 2020   20:28 Diperbarui: 21 September 2020   20:33 215
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Ada beberapa alasan kenapa penulis ingin menjadi seorang wirausaha seperti diatas :

Pertama, kita bisa lihat bahwa banyak anak-anak yang diberikan pendidikan dari kecil.Namun,mereka hanya dimasukkan ke sekolah umum saja dikarenakan kalau di masukkan ke sekolah agama juga akan mengeluarkan banyak biaya.

Jadi,kebanyakan anak-anak sekarang kurang memahami ilmu agama.Nah,disini penulis ingin membuat suatu lembaga pendidikan anak-anak atau TK dengan membuat metode belajar seperti diatas yang sudah disebutkan.

Kedua, Penulis terinsprasi dari ibu sendiri yang sekarang mendirikan tempat belajar mengaji untuk anak-anak yang berada di sekitaran rumah. Beliau melihat betapa pentingnya untuk mengajarkan akhlaq dan agama kepada anak-anak sekarang ini. Karena kita juga mengetahui sekarang ini tidak sedikit intelektual-intelektual kita yang memiliki kecerdasan dalam berfikir, namun tidak memiliki akhlaq atau moral yang bagus. Yang mana hal itu berakibat pada buruknya sikap mereka dalam menyelsaikan masalah yang ada serta menjadikan mereka sewenang-wenang ketika memiliki jabatan. 

Mereka menjadi orang yang mememntingkan diri sendiri atau kelompoknya, serta mengambil keuntungan yang sebanyak-banyak nya untuk diri mereka dengan berbagai cara, bahkan dengan cara yang tidak pantas.

Ketiga, Penulis berfikir bahwa anak-anak akan mudah nerima pelajaran dan memiliki ingatan yang kuat.Oleh karena itu,dari kecil harus sudah di didik dengan ajaran yang baik agar terbiasa sampai dewasa nanti.

Penulis juga berkeinginan agar pendidikan yang berkualitas ini dapat dijangkau dan diterima oleh semua kalangan dan lapisan masyarakat. Baik dia itu anak dari seorang tukang ojek, pedagang kaki lima, supir angkot, pejabat, pengusaha dan lainnya karena semuanya berhak mendapatkan pendidikan yang bermutu dan berkualitas.

Dengan itu penulis dan keluarga yang akan bersama-sama membangun lembaga ini dengan menerapkan sistem "yang berkecukupan membantu yang belum berkecukupan". 

Sistem ini memberikan kesempatan kepada keluarga yang belum berkecukupan untuk bisa memasukkan anaknya ke lembaga pendidikan ini. Dengan cara meringankan biaya yang wajib dibayar agar tidak adanya kesulitan satu sama lain.Karena penulis ingin memberikan pendidikan kepada semua anak-anak generasi penerus bangsa tanpa pandang status sosial maupun status ekonomi keluarganya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun