Mohon tunggu...
ADE SURIYANIE
ADE SURIYANIE Mohon Tunggu... Guru - Guru

Senang belajar tentang kepenulisan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Penulis dan Platform Merdeka Mengajar

12 Januari 2023   21:47 Diperbarui: 12 Januari 2023   21:54 383
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Beruntungnya saya sebagai Guru PAUD mendapat kesempatan menjadi salah satu anggota Komunitas Belajar Menulis Nusantara atau KBMN di gelombang 27.  KBMN ini adalah sebuah Komunitas Menulis yang berisikan para Penulis-Penulis hebat se nusantara. KBMN berdiri atas prakarsa seorang Penulis hebat yang juga seorang Maha Guru lebih dikenal sebagai bapak Blogger Indonesia, DR. Wijaya Kusumah, M.Pd. 

Om Jay panggilan akrabnya begitu lah kami menyapa di sebuah WAG. Om Jay tidak sendirian mengelola sebuah WAG komunitas menulis ini. Ada Tim Solid dan para Narasumber yang akan mengarahkan dan membimbing para calon Penulis baru. Sudah banyak para Penulis hebat yang dihasilkan dari pelatihan Belajar Menulis asuhan Om Jay dan didukung oleh PGRI Pusat. 

Awal berkenalan dengan WAG Penulis hebat ini di sekitar bulan Agustus 2022.  Bak gayung bersambut, sembari belajar di akun Platform Merdeka Mengajar ternyata ada bagian yang harus ditulis dalam kolom refleksi. Di sini lah kemampuan menulis saya mulai diuji. 

Beriringan menjadi peserta BM 27 dan mengikuti pelatihan di KBMN sebagai calon Penulis, pada akhirnya berbuah manis. Saya dinyatakan lulus sebagai peserta BM 27 dan menjadi Penulis buku karya solo. Sebuah anugerah terindah di akhir tahun 2022 dengan terbitnya buku solo perdana. Menjadi Guru Penulis adalah bonus lainnya sebagai anugerah. 

Kini tugas-tugas Pelatihan Mandiri di Platform Merdeka Mengajar dengan menuliskan narasi sesuai kompetensi yang diinginkan pada masing-masing poinnya, sudah selesai dan diunggah. Guru yang juga seorang Penulis pemula ini berharap akan mendapatkan anugerah di awal tahun ini dengan terbitnya sertifikat Pelatihan Mandiri di Platform Merdeka Mengajar. Amin...

#dokjay

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun