Mohon tunggu...
Athalia Dias
Athalia Dias Mohon Tunggu... Guru - Dias Ayu Ambarsari

Sederhana

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Ini Wisata Bukan Kaleng-kaleng, Gumuk Reco

24 Maret 2019   23:21 Diperbarui: 24 Maret 2019   23:43 149
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hallo teman, kali ini saya akan berbagi cerita pengalaman wisata alam di desa sepakung. Pada jaman sekarang yang paling disenangi oleh banyak orang itu "traveling" yang murah merah, bagus, dan menarik. Yang pasti banyak orang juga yang pergi holiday sambil foto atau selfie dan nantinya pasti akan meraka buat status disosial medianya masing-masing. Karena pada dasarnya kalau holiday gak upload foto itu gak afdol, seperti ada yang kurang. 

Saya juga sering pergi ke berbagai tempak untuk refreshing lalu foto dan pastinya saya upload. Karena menurut saya dengan mengupload foto itu seperti mengekspresikan suasan hati saya yang gembira saat liburan, mempromosikan tempat dan kadang juga ingin pamer sih hehe.

foto pribadi
foto pribadi
Kali ini saya akan berbagi pengalaman wisata di dusun Kenongo, desa Sepakung, Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang. Kalau mau cari alamatnya bisa juga cari di google maps pasti langsung ada jalan arah menuju kesana. 

Saya sudah 2 kali mampir ke tempat itu. Pertama kali saya pergi sana itu karena diajak oleh keluarga saya untuk menghabiskan liburan disana. Sungguh mengejutkan untuk pertama kalinya dihadapkan jalan yang sangat terjal naik keatas. 

Karena wisata ini terletak didaerah yang datarannya tinggi. Jalannya berkelok-kelok dan tinggi, saya kesana dengan mengendarai motor pertamanya saya kaget dan dalam perjalanan kesana saya selalu berdoa agar bisa sampai tujuan. Tapi tidaklah disangka bahwa wisata disana sangat "WOWWWW KEREN SEKALI". 

Pemandangan menakjubkan sangat indah sekali dan tidak bisa terpungkiri ini wisata bukan kaleng-kaleng. Untuk masuk wisata ini hanya bayar parkir dan tiket masuk. Pemandangan eksotis terlihat jelas seperti keadaan sawah, indahnya gunuh, tebing yang sangat nyata, semilir angin yang menerpa, dan sangat bagus jika untuk difoto. 

foto pribadi
foto pribadi
Nama wisata alam ini adalah "GUMUK RECO", ternyata didaerah seperti desa sepakung ini menyimpan wisata yang sangat menarik sekali.  Saya melihatnya juga terkagum sekali dan langsung potret pemandangan yang indah disana. 

Pengalaman kedua saya kesana juga sama, saya masih aja  terkagum dengan keindahan yang ada. Bedanya fasilitas yang pertama sama yang kedua lebih bagus yang saat ini atau yang kedua. Dan saat ini sudah ramai dikunjungi oleh berbagai masyarakat yang datang diberbagai daerah.

Wisata alam di Gumuk Reco ini ada berbagai wahana yang ada contohnya flying fox, jembatan, ayunan langit , ondo langit, dsb. Setiap wahana ada kontribusi sendiri ditempat masing-masing. 

Wahana yang saya coba itu hanya 2 yaitu ayunan langit dan ondo langit. Untuk wahana ayunan langit hanya bayar Rp. 10.000,- / orang karena ayunan langit ini hanya bisa ditumpangi 1 orang. Saya pertama kali mencobanya sangat takut dan gemetaran karena wahana ini diayun maju mundur itu bisa kaya terbang gitu. 

Siapa yang gak teriak jika diayunnya diatas ketinggian yang sangat tinggi banget (bagi saya ya :v). Bisa lihat nyata sekali pemadangan dibawah dan wahana ini sangat menguji nyali saya. Tapi menurut saya ini sangat "TOP MARKOTOP" wahana ini sangat menguji adrenalin saya. Setelah berhenti menganyun malah ingin coba lagi karena bisa merasakan suasananya nikmat sekali wehehehe. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun