Mohon tunggu...
Bahrul Ulum
Bahrul Ulum Mohon Tunggu... Lainnya - 🐣

𝘽𝙚 𝘽𝙚𝙩𝙩𝙚𝙧, 𝙎𝙤𝙤𝙣🌻

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Persamaan Bung Karno dan Joko Widodo

24 Januari 2021   17:23 Diperbarui: 24 Januari 2021   17:58 569
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Identitas Buku:

Judul Buku                  :Bung Karno dan Jokowi(Pemimpin Kembar Beda Zaman)

Penulis                         :Eddi Elison.

Penerbit                       :Imania

Kota Diterbitkan      :Tangerang Selatan

Cetakan                        :Pertaman, Desember 2018

Tebal Buku                 :150 Halaman

ISBN                              :978-602-7926-5-5

Eddi Elison, penulis senior yang merasakan langsung kepemimpinan tujuh Presiden Republik Indonesia dan berinteraksi dengan mereka semua, Melihat dan merasakan fenomena pengulangan ini dalam sosok Soekarno dan Joko Widodo(Jokowi). Presiden pertama dan ketujuh Indonesia ini di lihatnya punya banyak kemiripan; mulai dari latar belakang keluarga, perilaku, gaya hidup, prinsip, visi, dan gaya kepemimpinan. Hanya saja penerapannya sedikit berbeda, sebab Bung Karno dan Jokowi hidup di dua masa yang iklim social, politik, ekonominya jauh berbeda. Kemiripan-kemiripan itu disajikan dengan tulisan bergaya ringan, tapi dikompliti dengan data dan observasi empiris. Seolah kita diajak melihat ada 'dua pemimpin kembar' yang mengemban tanggung jawab di zaman yang berbeda.

Buku ini membahas tentang biografi kemiripan tentang kepemimpinan mereka di mulai dari Ir. Soekarno atau yang biasa dipanggil Bung Karno yang lahir di Surabaya, Jawa Timur pada tanggal 6 Juni 1901 dari pasangan Raden Soekemi Sosrodihardjo bekerja sebagai guru dengan Ida Ayu Nyoman Rai seorang bangsawan Bali di kasta Brahmana. Raden Soekemi bertemu dengan Ida Ayu ketika dia mengajar di Sekolah Dasar Pribumi Singaraja, Bali. 

Soekarno hanya menghabiskan sedikit masa kecilnya dengan orangtuanya hingga akhirnya dia tinggal bersama kakeknya, Raden Hardjokromo di Tulung Agung, Jawa Timur sementara itu, Joko Widodo dilantik menjadi Presiden ke-7 RI pada usia 53 tahun. Tidak ada yang menyangka sosok sederhana seperti Joko Widodo ini bakal menduduki pucuk kepemimpinan tertinggi di Indonesia sebagai presiden Indonesia ketujuh. Lahir di Surakarta, Jawa Tengah, 21 Juni 1961, dari pasangan Noto Mihardjo dan Sujiatmi Notomiharjo. Joko Widodo adalah anak pertama dari empat bersaudara. Joko Widodo dibesarkan dari keluarga sederhana bahkan dia mengalami beberapa kali pindah rumah karena tempat tinggalnya digusur.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun