Mohon tunggu...
Bayu Setiawan
Bayu Setiawan Mohon Tunggu... Administrasi - ingin terus belajar

manusia hanya berusaha, Allah yang memenuhi segalanya

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Salem Punya Ruangan Akses Pemasaran Produk Lokal

26 Februari 2020   21:47 Diperbarui: 26 Februari 2020   21:47 207
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
rumah khas salem-dokpri

Kantor Kecamatan pada umumnya memberikan pelayanan bagi masyarakat seperti pengurusan KTP, Kartu Keluarga, perijinan dan lain sebagainya. Kantor Kecamatan juga bisa sebagai tempat pertemuan untuk sosialisasi untuk masyarakat tentang program dan kegiatan pemerintah.

Begitu halnya dengan 17 kantor kecamatan yang ada di Kabupaten Brebes, tak terkecuali dengan Kantor Kecamatan Salem yang beralamat di Jl, Diponegoro No. 53 Salem 52275.

Kecamatan Salem Kabupaten Brebes selama ini terkenal dengan batiknya.  Motif batik Salem diantaranya manggar, merak, ukel kangkung, dan kopi pecah dengan ciri khas warna hitam putih.

Kini, selain batik Salem juga mulai mengenalkan produk unggulan lain yaitu kopi.  Tanaman kopi dapat tumbuh dengan baik di daerah Salem karena  berada di dataran tinggi. Kopi jenis robusta adalah jenis yang dibudidayakan di Desa Capar Kecamatan Salem.

Camat Salem Drs. Nur Ary Haris Yuswanto M.Si memprakarsai berdirinya Rumah Produk Khas Kecamatan Salem. Rumah Produk Khas Salem menempati salah satu ruangan di lingkungan Kantor Kecamatan Salem.

"Rumah Produk Khas Salem ini bertujuan sebagai sarana mengenalkan dan mempromosikan produk-produk khas salem kepada masyarakat" kata Kasi Kesos Kecamatan Salem M. Awaludin saat menerima kunjungan Tim Monitoring SIPBM (25/02/2020).

"Setiap ada tamu yang datang kami arahkan untuk mampir kesini atau bahkan kami jamu di sini agar melihat langsung produk yang kami pajang" tambahnya.


batik dan kopi Salem-dokpri
batik dan kopi Salem-dokpri
Produk yang dipajang antara lain kain Batik Salem yang berasal dari Desa Bentar dan Bentarsari, Kopi dari Desa Capar dan Desa Pasir Panjang.  Madu dan Gula Aren produk unggulan dari Desa Winduasri.

Ada juga kerajinan dari Bambu seperti Cepon (tempat nasi), Kukusan, tempat tisu, lampu hias, caping, dan lain sebagainya yang merupakan produk dari Desa Gandoang, Desa Gunungtajem, Desa Ganggawang dan Desa Bentar.

Apa yang dilakukan oleh Kecamatan Salem merupakan sebuah terobosan karena Kantor Kecamatan tidak hanya bersifat melayani masyarakat sesuai fungsinya tetapi juga memasarkan produk yang menjadi unggulan daerahnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun