Mohon tunggu...
Windu Hernowo
Windu Hernowo Mohon Tunggu... karyawan swasta -

Post stroke Survivor retired from QHSE Manager at Schlumberger. Modern Safety Management Consultant http://hernowo1.wordpress.com/. Actively involved in Yayasan Stroke Indonesia and co-founder of LSM-Himpunan Peduli Stroke. Now doing experiments and writting novel =>http://fathirmuqodas.wordpress.com Pemerhati masalah sosial, ekonomi da politik diluar olah raga dan manajemen

Selanjutnya

Tutup

Money

Antara Mobil Esemka, Mobil Tata Nano, Mobil Bajaj, dan Mobil Hundai

20 Januari 2012   12:21 Diperbarui: 25 Juni 2015   20:38 13501
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Sebelumnya baca ini dulu Mobil Esemka: Menbuat, Merakit, atau Karoseri

1. Mobil Esemka

Mobil Esemka merupakan nama mobil yang baru-baru ini menjadi topik pemberitaan di berbagai media terkait mobil esemka yang di jadikan mobil dinas walikota jokowi di mana mobil rakitan karya siswa anak SMK N 2 surakarta dan SMK Warga surakarta tidak kalah dengan hasil pabrikan mobil besar

setelah jokowi walikota solo memakai mobil esemka sebagai mobil dinas. mobil esemka menjadi trend dan pembicaraan di berbagai media. Namun mobil dengan nama esemka rajawali ini belum resmi sebagai mobil dinas karena belum ada ijin dari pemerintah. Bahkan hingga saat ini mobil esemka menurut informasi akan di jadikan mobil nasional karena tidak kalah saing dengan produk mobil luar negri.

Hal inilah yang membuat orang ingin membeli mobil esemka dan saat ini pemesanan mobil esemka banyak sekali yang memesan. Nah berikut ini harga dan spesifikasi mobil esemka yang akan menjadi produk mobil nasional karya siswa SMK N 2 dan SMK Warga Surakarta.

Harga mobil esemka saat ini di banderol 95 juta untuk of the road sedangkan unutk on the road sekitar 120 juta, lebih murah di bandingkan dengan mobil jenis SUV lainnya hampir sampai 200 juta.

Spesifikasi Mobil Esemka

- Panjang : 5.035 mm

- Lebar : 1.690 mm

- Tinggi : 1.630 mm

- Bahan Bakar : Bensin

- kapasitas Mesin : 1.500 cc SOHC 4 silinder + multi point injection

- Transmisi : 6 (1-2-3-4-5-R)

- Max Speed : 180 Km/jam

- Max. Output : 105HP / 5.500 rpm

- Max Torque : 145 Nm / 4.100 RPM

- Power Stearing

- Central Lock System

- Power Windows

- Parking Censor

- Air Conditioner Dual Zone

- Audio System + CD

- Daya Tampung 7 Penumpang + Supir

Daya Tampung : mampu menampung tujuh penumpang, lebih banyak daripada Rush dan CR-V. Dimensi bodi Esemka Rajawali dengan panjang 5.035 mm, lebar 1.690 mm dan tinggi 1.630 mm. Honda CR-V lebih pendek dengan panjang 4.566 mm, lebar 1.820 mm dan tinggi 1.680 mm. Sementara Rush memiliki panjang 4.420 mm,lebar 1.745 mm,dan tinggi 1.740 mm.

Desain Bodi : Bodi yang diusung SUV Esemka Rajawali memang masih agak kaku. Sisi aerodinamis Esemka kalah dari Rush dan Honda CR-V. Terlihat ada beberapa bagian eksterior Esemka yang mencomot desain mobil lain.

Mesin : Esemka Rajawali disokong dengan mesin 1.500 cc DOHC (blm ada informasi buatan mana ya) dengan teknologi multi point injection. Mesin mampu menghasilkan tenaga sebesar 105 hp pada putaran 5.500 RPM dengan torsi maksimum hingga 145 Nm pada 4.100 RPM, dengan sistem penggerak roda belakang.

Fitur : Esemka Rajawali sudah tersemat fitur elektronik mirip SUV lainnya, misalnya power steering, central lock, power windows, AC dual zone, sensor parkir, dan CD player. Namun, Esemka Rajawali belum tersemat airbag, tidak seperti SUV Rush, Terios atau CR-V.

Sepertinya akan banyak pesaing mobil Esemka ini pada masa mendatang sepertimobil Tata Nano, Bajaj dan Hyundai di bawah ini :

2. Mobil Bajaj

Sekilas mobil ini bisa dilihat di Mobil Extra Murah dr Bajaj? Tunggu Tanggal Mainnya………….. yangsaya tulis tanggal 26 Desember 2011 yl.

3. Mobil Tata Nano

Produsen mobil India Tata Motors siap mengirimkan mobil termurah sejagat Tata Nano ke Indonesia. Selain Indonesia negara Asia Tenggara lain juga akan disinggahi oleh mobil mungil tersebut.Seperti dilansir Wall Street Journal, kepastian itu muncul dari Managing Director of Tata Motors Ltd of India PM Telang. Namun Telang tidak menyebutkan waktu tepatnya kapan mobil tersebut masuk Indonesia.

Sebelumnya dikabarkan Tata Motors akan membuat Nano di Indonesia pada 2013 nanti. Pabrik akan dibangun Tata Motors di kawasan dekat Jakarta dan bisa memproduksi hingga 50.000 unit mobil. Rencananya, selain Tata Nano, Tata Motors juga berniat merakit mobil niaga seperti Tata Ace.

Kabar kehadiran Tata Motors di Indonesia sebenarnya sudah mulai terendus sejak tahun 2009 lalu. Di tahun yang sama, Tata Motors sudah mengenalkan beberapa varian mobilnya ke tanah air lewat pameran Made in India, yakni mobil pikap double cabin Xenon, dan SUV Sumo Grande.

Spesifikasi Teknis DetailTata Nano

Ukuran

Panjang Keseluruhan 3099 mm

Lebar keseluruhan 1495 mm (Tanpa ORVMs)

Keseluruhan Tinggi 1652 mm

Jarak roda 2230 mm

Ground clearance 180 mm

Minimal Radius Lingkaran Menghidupkan4 m

Kapasitas Tempat Duduk 4 orang

Kapasitas Tangki Bahan Bakar 15 liter

Kerb Berat

Nano 600 kg

Nano CX 615 kg

Nano LX 635 kg

Mobil murah asal India, Tata Nano, konon akan masuk ke pasar Indonesia pada tahun ini.

Mobil tersebut, lanjut Biren, dijual di negeri asalnya India dengan harga setara Rp25-30 juta. "Namun saya tidak tahu pasti berapa harga mobil itu di Indonesia," tambah Biren.Biren mengatakan mobil tersebut tidak hanya murah, tetapi sudah menerapkan teknologi tinggi. Mobil ini diperuntukkan bagi keluarga kecil karena mempunyai kapasitas empat penumpang.

Tata Motors, sebelumnya juga telah meriset pasar dan berkoordinasi dengan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).

"Perusahaan Tata Motors saat ini tengah merancang kantor dan pabrik mobil itu. Jadi mobil yang dijual bukan mobil jadi melainkan dirakit di Indonesia," kata dia lagi.

Tata Nano juga menggandeng perusahaan lokal di Indonesia dan sudah mencapai kesepakatan.. Tata Nano akan menjadi merek pertama India yang memasarkan produknya ke Indonesia.

4. Mobil Hyundai

Beberapa saat ini masyarakat ramai membicarakan tentang peralihan bahan bakar minyak (BBM) ke bahan bakar gas (BBG). Serta beberapa orang juga ramai membicarakan konverter kit yang akan dijual dengan harga mahal. Tapi perusahaan mobil asal Korea yakni Hyundai di India meluncurkan mobil yang berbahan Liquid Petroleum Gas (LPG).Peluncuran ini dilakukan pada saat ajang Auto Expo 2012 di India. Dan informasi yang didapat dari Motorbeam, mobil mungil asal Korea ini akan hadir dengan nama Hyundai Eon LPG. Dan akan hadir dengan 3 varian, antaranya D-Lite, Era, dan Magna. Dan semua varian akan menggunakan bahan bakar gas dan juga bahan bakar bensin. Hyundai Eon ini akan memiliki dua tanki bahan bakar, di mana sanggup menampung 32 liter bensin dan 34 liter LPG. Dan apabila kedua tangki terisi penuh, Eon sanggup menempuh jarak 1200 km non-stop.

Mobil mungil Hyundai ini akan dibandrol dengan harga di bawah Rp 100 juta di India. Sedang menurut info yang didapat harga tersebut lebih mahal dari Eon versi standar yang dibanderol dengan harga Rp 49 - 63 Juta. Tapi Eon LPG lebih mahal karena adanya penambahan indikator dan perlengkapan tabung gas. Hyundai juga memberikan garansi dua tahun kepada konsumen.

Kelengkapan standar yang akan diberikan pada Eon LPG untuk semua variannya adalah AC, power steering dan indikator pergeseran transmisi. Hanya saja untuk tipe Era memiliki fitur tambahan seperti central locking dan font power windows.

Sedangkan untuk tipe Magma yang merupakan kasta tertinggi EON LPG, memiliki fitur tambahan lagi, yakni audio double din dan dilengkapi perangkat USB dan Bluetooth.

Melihat ketatnya persaingan diatas, saya agak pesimis mobil Esemka bisa menjadi raja di negeri sendiri

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun