Mohon tunggu...
🍀 Usi Saba 🍀
🍀 Usi Saba 🍀 Mohon Tunggu... ibu rumah tangga -

🎀 Menolak Tenar 🎀

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Terbebas Setelah Disekap 10 Tahun

8 Mei 2013   18:22 Diperbarui: 24 Juni 2015   13:53 3827
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

para korban Malam tadi saya menangis setelah membaca berita tentang penyekapan tiga wanita muda di Cleveland, Amerika yang sempat dikabarkan hilang bahkan sudah dianggap meninggal tiba2 berhasil diselamatkan. Ibu salah satu korban bahkan meninggal dunia beberapa tahun silam karena tekanan akan kehilangan anaknya ini. Tiga wanita korban penyekapan itu adalah Amanda Berry yang diculik saat usia 16 tahun, Gina DeJesus  diculik saat berusia 14 tahun, dan  Michelle Knight usia 21 tahun. Mereka disekap selama 10 tahun di rumah milik Ariel Castro, seorang sopir bis sekolah. Bukan hanya disekap dalam rumah yang kedap suara tapi juga disakiti secara seksual. Salah satu dari mereka sampai hamil dan memiliki anak yang kini berusia enam tahun.

13680107701858669013
13680107701858669013
pelaku, Castro bersaudara Tiga wanita itu baru terbebas hari kemarin ketika mereka berteriak-teriak dan salah satu dari mereka menendang pintu yang dilapisi kayu. Teriakan dan tendangannya didengar oleh salah satu tetangga, Charles Ramsey yang baru satu tahun tinggal di tempat itu. Mereka bertetangga. Ramsey bilang kalau selama ini, keadaan rumah itu terlihat normal bahkan dia sering berbincang dengan pelaku penyekapan itu. Dia tidak curiga sama sekali kalau ada tiga wanita plus satu anak didalamnya yang sedang menderita. Para tetangga sebetulnya sudah sejak lama melihat keganjilan didalam rumah itu seperti pintu dan rumah yang selalu tertutup rapat. Bahkan ada yang melihat anak kecil tersebut diluar dengan pelaku tapi dengan mudah si pelaku menjawab kalau anak kecil itu adalah anak pacarnya yang sedang main2 di rumahnya.
1368010810974655864
1368010810974655864
sang penyelamat. Gambar:weeklyworldnews.com Charles Ramsey saat itu mendengar teriakan dan tendangan Amanda Berry, dia penasaran dan mendekati pintu. Dari pintu itu hanya bisa dijulurkan sebuah tangan. Tidak lebih. Berry meminta Ramsey untuk menelpon polisi dan memberitahukan kalau ada dua wanita lainnya didalam serta satu anak kecil. Charles Ramsey sungguh seorang pahlawan. Dia berani mengambil tindakan saat dia merasa ada sesuatu yang salah disana. Sesuatu yang salah yang sudah dicurigai para tetangganya sejak lama. Ya, berani untuk bertindak ketika melihat sesuatu yang salah adalah hal yang tidak mudah dilakukan bila kita kurang peduli.
13680108551346124817
13680108551346124817
rumah TKP Masih banyak hal yang meliputi tragedi penyekapan itu seperti dimana si korban melahirkan dsbnya. Lepas dari semua itu, saya merasa bahagia karena tiga wanita itu sekarang sudah bebas.  Untuk mengikuti perkembangan kasus ini, silahkan googling dengan mengetik nama2 yang saya sebutkan di atas. Amerika, dibalik segala sesuatunya yang teratur dan rapi serta terorganisir, menyimpan berbagai macam kejahatan seperti halnya tempat2. Karena itulah saya tidak berani keluar sendiri, tak berani naik taksi sendiri, bahkan saya minta pintu dipasangi tiga gembok kunci plus saya minta diajari cara menembak.  Ketakutan saya ini juga mungkin bagian dari trauma karena saya dulu pernah mengalami kejadian tindak kejahatan ini. Tapi mudah2an saya dijauhkan dari hal2 semacam itu. Naudzubillahimindzalik. Semua gambar diambil dari: cnn.com

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun