Mohon tunggu...
Dwi "Gigfivers"
Dwi "Gigfivers" Mohon Tunggu... profesional -

Seorang blogger yang senang dengan dunia SEO, menulis banyak ebook dan artikel tentang tip dan trik agar website muncul di halaman pertama google dengan cepat. Serta Design website seperti situs http://halamanpertamagoogle.com

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Apakah itu SEO Website?

29 Desember 2015   02:38 Diperbarui: 29 Desember 2015   02:42 40
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

SEO Website merupakan segala daya upaya bagi pemilik suatu website, untuk mendapatkan index dari search engine, terutama Google, masuk halaman pertama dan yang paling utama adalah menjadi ranking atau nomor 1 di halaman pertama google.

Itulah definisi menurut saya dengan bahasa yang sangat mudah dan sederhana sekali, akan tetapi jika anda ingin mendapatkan informasi yang lebih lengkap dan tepat, bisa mengunjungi Wikipedia Indonesia. Di situ anda semua bisa mendapatkan definisi yang sangat luas dari banyak Pakar SEO Website yang telah berkecimpung lama serta berpengalaman di dunia bisnis online.

Prinsip dari SEO Website menurut saya adalah menerapkan dasar-dasar SEO itu sendiri yang bisa diterapkan di website statis dan web dinamis (blog). Dimana ada sedikit perbedaan di dalam implementasinya antara kedua type website tersebut.

Website statis dikatakan demikian karena jarang diupdate oleh pemiliknya, dalam hal ini bukan berarti tidak pernah diupdate sama sekali. Tetapi tetap diadakan update walau tidak sesering kalau itu berupa blog yang terkadang diupdate setiap hari. Website type statis, biasanya digunakan oleh perusahaan-perusahaan (coorporate) untuk menampilkan profil perusahaan, sebagai landing page atau sales page bagi banyak afiliasi marketer dan sebagainya.

Sedangkan website yang bersifat dinamis atau seperti blog, sering sekali mengalami update konten oleh pemiliknya. Kadang harian, 3 harian, mingguan bahkan setiap hari bisa berulang kali. Oleh karenanya type seperti ini disebut dengan type website dinamis.

Website dinamis cenderung lebih mudah diterapkan teknik SEO Website dibanding dengan web statis, hal ini karena conten di dalamnya bisa dieksplorasi atau dioptimasi sedemikian rupa dengan sangat mudahnya, baik mengoptimasi artikel, gambar, video, menambah artikel dan sebagainya. Apabila website dinamis tersebut dengan menggunakan platform wordpress maka akan banyak sekali plugin-plugin untuk proses aplikasi SEO, akibatnya akan lebih mudah dibanding dengan website statis tersebut. Walaupun semuanya itu tergantung dari banyak faktor untuk bisa berada di halaman depan goole.

Saya menggunakan kalimat “lebih mudah” bukan berarti GAMPANG, karena bagaimanapun juga pengetahuan dan jam terbang sangat menentukan, pengetauan dasar sebagai pondasi pemikiran harus tahu, minimal dasar-dasar SEO Website harus difahami dengan benar ya setidaknya dimengerti bukan dihafal, karena ini bukan mata kuliah atau pelajaran yang harus hafal diluar kepala seperti kita ketika akan ujian nasional.. he..he..he..

Mengapa SEO Website ini sangat penting sekali jika website anda ingin berada di halaman pertama google?

Seperti yang telah saya sebutkan di depan tadi bahwa pengetahuan minima harus diketahui, karena sebagai pedoman anda untuk menerapkan seperti apa real-nya di website secara langsung. Website yang terencana dan tersusun dengan baik akan mendapat perhatian yang lebih dari search engine terutama google, ya.. dalam artikel ini saya batasi hanya google saja, karena search engine google ini mendominasi dari seluruh search engine yang ada, baik di dalam atau di luar negeri sana. Begitu google sudah mengindek conten kita, maka lebih mudah untuk mengoptimasi yang lainnya.

Sebuah blog baik itu dari wordpress atau blogspot atau yang lainnya, akan sulit terindek oleh search engine bila conten didalamnya acak-acakan, tidak terencana sama sekali. Saya bisa berkata demikian karena, pada saat baru membeli sebuah domain untuk membuat situs saya yang pertama kali, saya buat dengan "semau gue" dan conten-nya lebih dari 100 artikel, tanpa adanya optimasi web sama sekali, ternyata apa yang terjadi?

Ya, anda sudah bisa menebaknya, padahal domain saya tersebut sudah mengandung keyword target saya lho.. tetapi apa kenyataannya.. apakah situs tersebut masuk di 10 besar google? ternyata tidak sama sekali.. jangankan masuk di 10 besar google.. saya cek lagi ternyata artikel saya banyak yang tidak terindex oleh google sama sekali.. bahkan yang sangat menyakitkan saya ketik di kotak pencarian google dengan kata pencarian yang sama persis dengan nama situs saya, tetap tidak keluar juga.

Akhirnya saya sudah jengkel dengan domain saya tersebut, akhirnya domain tersebut saya biarkan saja selama setahun dan tidak diperpanjang lagi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun