Mohon tunggu...
Taufiq Rahman
Taufiq Rahman Mohon Tunggu... Administrasi - profesional

Menyukai sunyi dan estetika masa lalu | Pecinta Kopi | mantan engineer dan titik titik...

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

Apakah Anda Setuju, 99 Persen Penyebab Kecelakaan adalah Manusia?

2 September 2019   22:45 Diperbarui: 2 September 2019   23:11 465
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sekitar 10 mobil dikabarkan mengalami tabrakan beruntun di tol Cipularang Km 91, Purwakarta, Jawa Barat, Senin hari ini (Kompas.com - 02/09/2019, 13:43 WIB).

Informasi yang dihimpun Kompas TV juga menyebutkan sebanyak 6 orang meninggal dan 6 terluka dalam kecelakaan tersebut.

Kejadian ini menjadi yang kesekian kali (mungkin sudah ribuan kali) nyawa-nyawa manusia meninggal sia-sia di jalanan (tol).

Sebelumnya, sederet kecelakaan sangat mengerikan juga diberitakan terjadi di Tol Cipali yang merenggut belasan nyawa hanya untuk satu kejadian kecelakaan saja. Bahkan, yang membuat miris, menurut kabar resmi dari pihak pengelola tol, sepanjang 2019, jumlah kecelakaan yang terjadi di Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) sudah mencapai 634 kejadian. Sebanyak 51 orang meninggal dunia dari total kejadian yang ada.

Khusus untuk kejadian (kecelakaan) di tol Cipularang km 91 itu, Kapolres Purwakarta mengatakan penyebab kecelakaan sedang dalam tahapan investigasi. Pak Kapolres mengatakan bahwa kecelakaan bisa disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain, kelalaian manusia, kerusakaan kendaraan hingga faktor jalan dan lingkungan.

Namun, agaknya, dari catatan dan banyak berita yang saya baca selama ini, beberapa faktor yang penyebab kecelakaan, seperti yang disebutkan pak Kapolres Purwakarta juga, tampak sudah menjadi seperti template atau jawaban baku pihak Kepolisian dalam merespon setiap kecelakaan.  

Apakah jawaban pak polisi atau pihak Kepolisian itu salah? Jawabannya; tidak salah.

Senada dengan tanggapan pak Polisi, Direktur Angkutan Jalan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub, Ahmad Yani dalam pernyataan resminya pernah mengatakan hal yang sama. "Sebagai gambaran, ini semua untuk kecelakaan itu manusia (menjadi penyebab) berkisar 80-90 persen. Ini secara nasional," ujarnya dalam konferensi pers di Kemenhub, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Menurut Dirjen, aspek kendaraan seperti ban pecah, rem blong maupun segala bentuk permasalahan sistem kendaraan menyumbang 5-10 persen. Selanjutnya, infrastruktur dan lingkungan, memberikan kontribusi sebesar 10-20 persen.

Jadi, merujuk kepada data-data yang dibeberkan pak Dirjen itu, maka, jawaban baku (yang sama) yang selalu pihak Kepolisian sampaikan dalam merespon setiap kecelakaan memang tidak salah. WH Heinrich (1931), yang mengembangkan apa yang disebut sebagai teori domino, juga menjelaskan demikian. Menurutnya, 88% dari semua kecelakaan disebabkan oleh tindakan tidak aman yang dilakukan oleh manusia, 10% oleh tindakan tidak aman dan 2% karena "takdir".

Lalu, apakah melalui tulisan ini saya ingin mengupas angka-angka statistik kecelakaan seperti yang dibeberkan pak Dirjen itu? Atau teori domino-nya WH Heinrich?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun