Mohon tunggu...
Sigho Tarsis
Sigho Tarsis Mohon Tunggu... -

Musafir perantau dunia, namun hati tetap di Nusantara!

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Pilihan

Antara Jokowi dan Bapa Pembangungan Taiwan, Chiang Ching Kuo

29 Januari 2019   14:02 Diperbarui: 29 Januari 2019   14:18 303
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemerintahan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Chiang Ching Kuo () akan selalu dikenang oleh warga Taiwan karena hasil jerih payah dari program pembangunan yang diprakarsainya telah mengangkat Taiwan menjadi kekuatan ekonomi baru di Asia. Program-program pembangunan yang dijalankan oleh Jokowi pada periode pertama pemerintahannya sangat mirip dengan apa yang dilakukan Chiang Ching Kuo (). 

Mega proyek pembangunan di Taiwan oleh Chiang Ching Kuo saat itu juga tidak terbebas dari utang luar negri. Namun besarnya utang luar negri yang diserap untuk pembangunan infrastruktur Taiwan itu tidak menjadikan Taiwan terpuruk secara ekonomis, sebagaimana diklaim oleh kebanyakan anti Jokowi saat ini di Indonesia. 

Malah sebaliknya, dalam kurun waktu yang relatif singkat, Taiwan terbang jauh mengejar Jepang. Hal ini terjadi karena Chiang Ching Kuo tahu persis, bahwa utang luar negri yang dipakai untuk kepentingan produktif tidak akan membawa beban bagi generasi berikutnya. Pembayaran utang luar negri akan diambil dari hasil investasi tersebut. 

Ketika Chiang Ching Kuo membangun jalan toll Zhongshan () yang menghubungkan Keelung () di utara dengan Kaohsiung () di selatan, ia memanen banyak kecaman dan kritikan bahwa jalan toll itu tidak memihak kaum miskin dan hanya dipakai oleh kaum elit secara ekonomis. Namun generasi zaman kini merasa amat bersyukur atas terobosan inovatif Chiang. 

Peraliran dan peredaran barang dan jasa menjadi sangat pesat, sehingga tak ada perbedaan harga pasar yang besar di seluruh Taiwan. Jokowi juga berhadapan dengan kritik yang sama, bahwa jalan toll yang dibangun jokowi tidak bersahabat dengan kaum miskin. Anehnya, justru banyak pengamat luar negri mengatakan bahwa "Jokowi is on the right track". 

Jokowi membangun jalan toll, membangun pelabuhan udara, pelabuhan dan toll laut, rel kereta api, membangun bendungan untuk irigasi. Semuanya sama persis dengan apa yang pernah dilakukan Chiang Ching Kuo untuk Taiwan. Setelah mega proyek Chiang Ching Kuo direalisir, Taiwan sungguh tinggal landas. Saya yakin, kalau Jokowi diberi waktu sekali lagi membenahi Indonesia, maka kita bisa mengantisipasi, bahwa kita tidak perlu menunggu terlalu lama untuk menyaksikan Indonesia tinggal landas. 

Taiwan membuktikan diri bisa menciptakan mukjizat dalam hal pembangunan. Namun mukjizat ini terjadi karena Taiwan mengambil langkah yang tepat pada tahap-tahap awal proses pembangunan negeri tersebut. Pada saat terjadi resesi ekonomi global akibat krisis minyak di tahun 1973, pemerintah Taiwan tidak memberikan subsidi minyak seperti yang dilakukan Indonesia di era SBY. 

Chiang Ching Kuo menggunakan dana yang ada untuk membangun infrastruktur. Setelah semua program pembangunan infrastruktur tersebut selesai, dan dalam kurun waktu kurang dari sepuluh tahun, ekonomi Taiwan mulai mengangkasa. 

Indonesia terlambat memiliki pemimpin yang mempunyai visi seperti Chiang Ching Kuo. Setelah menunggu sekian lama, kini sosok impian itu muncul dalam diri Jokowi. Kita mendengar banyak suara protes saat ini terhadap segala kebijakan pembangunan Jokowi. Segala mahal. Segala serba sulit. Namun filosofi pertanian bisa memberikan sedikit gambaran. 

Pada saat menanam, tentu saja para petani berada dalam masa sulit. Namun petani sabar menanti, karena mereka yakin bahwa hasil panen akan muncul. Hal yang sama sedang terjadi saat ini. Jokowi lagi menanam, dan kita dituntut untuk sabar menantikan saat panen datang. 

Baiklah, mari kita sama-sama melihat apa yang telah dilakukan Chiang Ching Kuo untuk Taiwan di tahun 1970-an. Mega proyek pembangunan di Taiwan ini sengaja diangkat di sini sebagai bahan perbandingan atas apa yang saat ini sedang giat digalangkan oleh Jokowi. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun