Mohon tunggu...
Git Agusti
Git Agusti Mohon Tunggu... Freelancer - Blogger Cianjur

Suka menulis apapun yang diinginkan untuk ditulis

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Hindari Stamina Menurun di Awal Bulan Puasa

7 Mei 2019   21:25 Diperbarui: 7 Mei 2019   22:01 29
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Semangat! (dok. pribadi)

Memasuki hari kedua bulan Ramadhan kali ini alhamdulillah puasa dapat dijalani dengan baik sampai waktunya berbuka tiba. Meskipun dihadapkan dengan beragam aktifitas yang hampir sama dengan hari-hari sebelumnya namun tidak ada keluhan berarti yang membuat semangat berpuasa berkurang.

Namun kondisi berbeda dirasakan oleh beberapa teman yang saya temui hari ini. Kebanyakan mengatakan bahwa terasa berat melaksanakan puasa khususnya untuk hari-hari di minggu pertama. Tidak seperti hari biasanya, stamina terasa menurun bahkan sebelum setengah hari berjalan. Sepertinya ada yang salah dengan pola menyikapi puasa, baik dalam asupan nutrisi maupun aktifitas yang dilakukan selama mengosongkan perut kurang lebih 12 jam ini.

Untuk beberapa orang apalagi dengan sifat tubuh yang berbeda-beda untuk setiap orangnya, dengan tuntutan aktifitas bekerja maupun lainnya yang berbeda pula, berpuasa memiliki ragam efek apalagi jika memang tubuh sudah terbiasa dengan jam makan dan aktifitas sehingga mempengaruhi metabolisme tubuh orang tersebut. 

Misalnya untuk seseorang yang rutin sarapan pagi pada jam 7 pagi namun pada bulan puasa pola makan akan bergeser beberapa jam sebelum itu. Tentunya ini akan memiliki efek yang berbeda pada tubuh karena menjelang siang tubuh akan "menagih" asupan nutrisi kembali. Belum lagi jika kebiasaan buruk tidur kembali setelah salat Subuh dan bangun lebih siang dari biasanya.

Badan fit dan stamina yang tetap terjaga berpuasa di bulan Ramadhan apalagi untuk hari-hari di minggu pertama adalah keinginan setiap orang. Dengan demikian ada baiknya memperhatikan beberapa tips di bawah ini:

1. Selalu makan sahur
Sahur adalah bagian yang penting ketika kita akan melakukan puasa sehari penuh. Di waktu inilah asupan nutrisi akan dipersiapkan untuk menjamin agar stamina tetap terjaga untuk tetap dapat beraktifitas normal.

2. Asupan nutrisi penuh gizi saat sahur dan berbuka
Layaknya sebuah mesin yang memerlukan bahan bakar yang baik untuk dapat terus beroperasi, maka tubuh pun memerlukan asupan makanan dan minuman yang cukup kadar gizinya agar metabolisme tubuh berjalan normal apalagi ketika dipakai untuk bekerja.

Untuk menjaga stamina selama seharian, konsumsilah makanan dan minuman yang kandungan nutrisinya cukup untuk menjamin agar badan tetap mendapatkan apa yang dibutuhkan. Makanan berserat serta minum cukup merupakan hal yang wajib dikonsumsi saat sahur dan berbuka.

3. Mengkonsumsi multivitamin (jika dibutuhkan)
Multivitamin merupakan asupan nutrisi tambahan bagi tubuh yang diharapkan mampu membantu agar tubuh tetap terjaga karena kandungan yang baik di dalamnya. Namun hal ini hanya dilakukan ketika memang tubuh dirasa memerlukan dukungan multivitamin. Hal yang harus diperhatikan adalah silakan terlebih dahulu untuk melakukan konsultasi dengan dokter untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

4. Kurangi aktifitas yang menguras tenaga
Jika memungkinkan, usahakan agar kita mengurangi kegiatan-kegiatan yang mengeluarkan banyak tenaga adalah hal yang dapat menjaga agar stamina terjaga. Akan tetapi jika memang diharuskan beraktifitas dengan banyak mengeluarkan tenaga dapat dipersiapkan dengan memberikan asupan nutrisi yang lebih banyak pada sahur dan berbuka.

5. Hindari beraktifitas terlalu lama di bawah terik matahari langsung

Cuaca panas akan lebih cepat menguras tenaga dibandingkan dengan cuaca dingin. Hal ini disebabkan karena tubuh beradaptasi dengan menjaga agar kulit tetap lembab sehingga mengeluarkan cairan tubuh lebih banyak sehingga pada akhirnya cairan di dalam tubuh berkurang. Jadi untuk mengurangi efek lemas tubuh akibat dehidrasi agar diusahakan untuk menghindari beraktifitas terlalu lama dibawah terik matahari langsung.

6. Beristirahat secara periodik
Menganggarkan waktu lebih banyak untuk beristirahat saat berpuasa dapat menjadi salahsatu cara agar stamina tidak cepat terkuras habis. Dengan waktu kerja yang berjeda maka waktu istirahat dapat dimanfaatkan untuk tidur selama beberapa menit dalam posisi tidur untuk selanjutkan kembali beraktifitas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun