Mohon tunggu...
R Lisa Az Zahra
R Lisa Az Zahra Mohon Tunggu... Mahasiswi -

Seorang mahasiswi yang memiliki segudang keinginan

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Menelusuri Pesona Indonesia, Sudahkah Kalian Tahu yang Ini?

9 Desember 2017   09:14 Diperbarui: 9 Desember 2017   19:21 906
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wisata. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Pantai Ora dan Balbulol, mungkin kebanyakan orang belum tahu bahwa ada destinasi wisata yang begitu indah di Timur Indonesia.

Untuk menuju ke Pantai Ora, melalui jalur udara, kita bisa turun di Bandara Pattimura. Setelah itu bisa dilanjutkan dengan kapal, melalui Pelabuhan Hurnala Tulehu untuk menyeberang ke Pulau Seram. Sambil menyeberangi, kalian juga bisa menikmati keindahan yang ada. 

Setelah dua jam, kalian akan sampai di Pelabuhan Amahay. Sampailah di Pantai Ora, disana kalian bisa snorkling untuk menikmati keindahan bawah lautnya. Dijamin, kalian pasti akan takjub! 

Untuk menuju ke Raja Ampat, kalian harus menyeberang. Perjalanan sekitar 3-4 jam untuk sampai ke Pulau Misol. Nahh, jika kalian sudah sampai di Raja Ampat, jangan lupa mengunjungi Balbulol, tempat anti mainstream di Raja Ampat! 

Tetapi, untuk berwisata ke Balbulol, kita harus meminta izin ke Dinas Pariwisata setempat, karena, Balbulol ini memang jarang terjamah orang. Jangan lupa untuk mengabadikan setiap moment perjalananmu, karena di perjalanan menuju Balbulol, kalian akan disuguhi view yang pastinya keren abis! Disana kalian bisa berenang ataupun snorkling. 

Destinasi selanjutnya yang bisa kalian kunjungi adalah Putri Termenung, Putri Termenung adalah batu yang berbentuk putri yang sedang termenung. Nah, untuk menuju ke Putri Termenung kalian harus melewati gua, tapii dijamin bagus kok. Disaat kalian kembai ke Resort, kalian akan disuguhkan pemandangan laut berbentuk hati, yaitu Love Pool. Jangan khawatir, di Resort, kalian juga bisa melakukan snorkling ataupun memancing loh. So, tunggu apalagi untuk eksplorasi keindahan Indonesia?

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun