Mohon tunggu...
putri wulan
putri wulan Mohon Tunggu... -

Mahasiswi Malang

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Teori Belajar Kognitif

5 September 2017   09:54 Diperbarui: 5 September 2017   10:08 1889
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Bagaimana definisi dari belajar?

Belajar merupakan sebuah proses perubahan di dalam kepribadian manusia dan perubahan tersebut ditampakkan dalam bentuk peningkatan kualitas dan kuantitas tingkah laku seperti peningkatan kecakapan, pengetahuan, sikap, kebiasaan, pemahaman, ketrampilan, daya pikir, dan kemampuan-kemampuan yang lain. Jadi dengan belajar anak-anak mengetahui tentang apa saja yang dipelajarinya. Belajar merupakan proses dimana anak yang awal mulanya anak belum mengerti apa-apa , dengan belajar anak menjadi mengerti dan bisa.

Dalam belajar juga mempunyai banyak teori yang di kemukakan oleh para Ahli, salah satunya yaitu teori belajar kognitif. Teori belajar kognitif ini lebih mementingkan proses belajar daripada hasil belajar itu sendiri dengan melibatkan proses berfikir yang sangat kompleks. Jadi anak ketika belajar bermula dari proses yang mana dari proses tersebut nantinya akan menjadi hasil dari belajar itu sendiri. Pada teori kognitif ini dikembangkan untuk membantu guru memahamkan kepada oranglain, terutama pada muridnya. Karena pada teori belajar ini bagaimana seseorang anak bisa mencapai pemahaman atas diri dan lingkungannya.

Ketika anak belajar, guru harus mendampingi muridnya ketika nanti jika ada anak yang belum memahami , guru membantu anak supaya anak dapat memahami apa yang dikerjakan dalam proses belajar anak. Sejak anak memasuki pembelajaran  Pendidikan anak usia dini sudah menggunakan teori belajar kognitif ini. Karena pada teori kognitif menjelaskan bagaimana supaya anak memahami tentang proses belajar yang dilakukan oleh anak dan usaha anak untuk mencapai tujuan dari belajar tersebut.

Jadi, teori belajar kognitif ini sangat baik untuk belajar anak usia dini dan juga untuk gurunya , bagaimana guru menjelaskan dan anak bisa menangkap dan memahami pembelajaran yang diberikan oleh guru.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun