Mohon tunggu...
nicholas K
nicholas K Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Lingkaran Kehidupan Tumbuhan

23 September 2017   18:31 Diperbarui: 25 September 2017   16:18 1403
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber : yourdictionary.com

Lingkaran kehidupan tumbuhan

Halo, semua, saya nicholas kurniadi, sekarang saya akan membahan tentang lingkaran tahun pada batang tumbuhan. Sebelum saya membahas lebih lanjut kita harus tahu apa itu lingkaran tahun pada batang tumbuhan, lingkaran tahun pada batang tumbuhan dapat dilihat pada gambar berikut ini.

jika kita membelah batang pohon jati secara horizontal misalnya, kita dapat melihat ada lingkaran-lingkaran yang berada di batang pohon tersebut, seperti yang terdapat pada gambar di atas. Lingkaran-lingkaran tersebut adalah lingkaran tahun atau disebut sebagai annual ring. Lingkaran-lingkaran tahun pada batang tersebut terbentuk dari jaringan yang ada di tumbuhan tersebut. Nah kalian pada penasaran ngak, kenapa lingkaran-lingkaran tersebut dapat terbentuk dan dari proses apakah / aktivitas apa yang dapat menyebabkan lingkaran-lingkaran tersebut. Saya akan menjelaskan terlebih dahulu mengenai jaringan tumbuhan agar kita dapat memiliki gambaran tentang proses pembentukan lingkaran tahun pada batang tumbuhan tersebut dan dari penjelasan tersebut kita dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan tadi. Jaringan pada tumbuhan dibedakan menjadi 2 yaitu jaringan meristem dan jaringan permanen / jaringan dewasa.

Jarinngan meristem ( jaringan embrional )

Jaringan meristem / primer / embironal adalah jaringan yang sel-selnya masih aktif membelah diri secara mitosis. Kemampuan jaringan meristem atau jaringan embrional ini dalam bermitosis secara terus-menerus menyebabkan terus bertambahnya sel-sel baru sehingga tumbuhan mengalami pertambahan tinggi dan volume.

Jaringan meristem dapat dibedekan berdasarkan asalnya yaitu primer dan sekunder, jaringan yang primer adalah jaringan promeristem jaringan tersebut ada pada saat fase embrio dengan arah untuk tumbuh ke atas dan ke bawah ( ujung batang dan akar ) sedangkan yang sekunder adalah jaringan dewasa atau kambium dengan arah tumbuhnya ke arah samping, yaitu melebar.

Berdasarkan lokasinya jaringan meristem dapat dibedakan menjadi 3 yaitu meristem apikal, meristem interkalar dan meristem lateral. Jaringan meristem apikal terletak di ujung akar dan batang kemudian jaringan meristem interkalar terletak diantara jaringan meristem dewasa yaitu kambium dan jaringan meristem lateral itu adalah jaringan yang menghasilkan pertumbuhan sekunder yang arah pertumbuhannya ke samping ( melebar ).

Jaringan permanen ( jaringan dewasa )

Jaringan permanen atau jaringan dewasa adalah jaringan yang berasal dari pembelahan sel-sel meristem primer maupun sekunder yang telah berdiferensiasi atau mengalami perubahan bentuk sesuai dengan fungsinya ( sudah di modifikasi ). Jaringan permanen / dewasa bersifat nonmeristematik atau tidak aktif membelah, tidak tumbuh dan tidak berkembang lagi. Jaringan permanen atau dewasa dapat dibedakan menjadi 5 macam, yaitu jaringan pelindung ( epidermis ), jaringan pengisi ( parenkim ), jaringan penyokong, jaringan pengangkut ( vaskuler ) dan jaringan gabus ( felogen ).

Jaringan pelindung ( epidermis )

Jaringan epidermis adalah jaringan yang tersusun dari lapisan sel-sel yang menutupi permukaan organ tumbuhan seperti akar, batang, daun, bunga, buah dan biji. Jaringan epidermis disebut sebagai jaringan pelindung karena jaringan epidermis berfungsi untuk melindungi bagian dalam tumbuhan dari segala pengaruh luar yang merugikan, contoh pengaruh tersebut misalnya perubahan suhu, kerusakan mekanik, hilangnya air melalui penguapan dan hilangnya zat-zat makanan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun