Mohon tunggu...
Dara Ginanti
Dara Ginanti Mohon Tunggu... Jurnalis - Sampoerna University - The University of Arizona

A Beginner in Writing

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Jerawat Kecil | Apa Sumbu Utamanya?

3 September 2017   09:52 Diperbarui: 2 Maret 2018   13:48 1115
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hampir semua orang pernah mengalami jerawat, mulai dari remaja sampai orang dewasa. Jerawat adalah suatu keadaan di mana pori-pori kulit tersumbat sehingga menimbulkan kantung nanah yang meradang. Banyak orang merasa terganggu dengan keadaan tersebut hingga sebagian dari mereka salah mengambil tindakan dalam mengatasi jerawat. Pertanyaan tentang penyebab jerawat dan cara mengatasinya dengan benar kerap kali menjadi pertanyaan masyarakat.

Banyak faktor penyebab jerawat yang beredar di masyarakat, namun salah satu penyebab yang sering dibicarakan masyarakat adalah gangguan pada kelenjar minyak yang dimulai dari lapisan dermis pada kulit. Ketika folikel rambut tersumbat oleh debu dan kelebihan minyak, penyumbatan akan terjadi. Terkadang penyumbatan ini tidak terlihat pada permukaan kulit, namun hal ini menjadi cikal bakal terjadinya jerawat. Dari sinilah penyumbatan dapat berkembang menjadi jerawat.

Faktor hormonal menjadi salah satu faktor penyebab jerawat yang sering dibahas di media sosial dan acara televisi. Meningkatnya produksi hormon testosteron yang terdapat dalam tubuh pria maupun wanita merangsang kelenjar minyak untuk memproduksi minyak kulit secara berlebihan dan memicu jerawat. Sampai sekarang penyebab jerawat yang berkembang di masyarakat sangat beragam, sebagian sudah terbukti secara medis dan telah teruji.

Jerawat sering dihubungkan dengan keadaan emosional para penderitanya, cara - cara pencegahannya pula menjadi perdebatan masyarakat. Obat - obat herbal dan perawatan wajah mulai ditawarkan sebagai salah satu solusi, namun tak jarang pula orang mendapatkan dampak buruk dari pengobatan seperti itu. Berdasarkan pemaparan diatas, jerawat dapat muncul karena beberapa faktor, diantaranya karena kelenjar minyak yang tersumbat dan faktor hormonal. Alangkah baiknya jika kita dapat menyikapi masalah tersebut secara bijaksana dengan tidak sembarangan memilih obat jerawat, pilihlah obat yang telah teruji dan terpercaya secara madis dan cocok dengan tipe kulit anda. Jangan bosan untuk sehat! Kecantikan itu mahal harganya. (DG/XI-C)

Daftar Pustaka :

http://www.ponds.co.id/article/detail/1157221/penyebab-jerawat-yang-belum-kamu-ketahui

http://www.rs-sejahterabhakti.com/2014/12/definisi-jerawat-faktor-penyebab-dan.html

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun