Mohon tunggu...
My Foodprint
My Foodprint Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Siap Makan Besar? Ini dia 5 Kuliner di Malang dengan Porsi Mengenyangkan

25 April 2017   02:12 Diperbarui: 25 April 2017   12:00 1562
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : https://www.foody.id/surabaya/depot-ikana-galunggung

Makan Bareng Yuk Biar Gak Suntuk!

Jika anda tinggal di Malang dan mencari tempat yang cocok untuk makan bersama, entah bersama kawan – kawan ataupun dengan keluarga, sepertinya anda membaca tulisan yang tepat. Karena kali ini saya akan membagikan lima kuliner di Malang yang menyajikan porsi besar bagi pelanggannya. Penasaran apa saja? Langsung saja yuk intip daftarnya!

Depot Ikana

Rumah makan yang terletak di Galunggung, Malang ini memang tidak penah sepi pengunjung. Dengan mengangkat masakan China depot Ikana menyajikan berbagai masakan di mana satu porsinya bisa dikonsumsi 2 – 4 orang. Selain nasi goreng, kalian bisa menemui berbagai olahan ayam, mie, ikan dengan harga terjangkau. Kalian masih pelajar, tenang harga masakan di sini gak akan bikin jantung berdebar~

My Kopi O! Indonesian Bistro

Yang suka nongkrong di Mall coba angkat tangan! Di salah satu Mall paling terkenal di Malang, yaitu MOG terdapat My Kopi O, bistro dengan menu andalan masakan Indonesia. Salah satu yang paling dinikmati adalah menu kepiting dengan berbagai saus pilihan seperti singaporean sauce, saus telor asin, dan masih banyak lagi. Satu porsnya bisa dikonsumsi hingga empat orang, apalagi selain kepiting, turut disajikan kerang dan kentang goreng.

Burger Buto

Siapa sih orang Malang yang gak tau Burger Buto. Tempat makan yang menyajikan burger dan Hot Dog jumbo ini sudah menyita perhatian warga Malang sejak pertama kali buka. Bayangkan saja burger buto di sini ada yang mencapai diameter 30 cm, bahkan lebih lebar dari diameter wajah kita. Biar lebih akurat, mungkin anda bisa bawa penggaris untuk mengukur diameter sesungguhnya, haha!

Depot Kanton

Satu lagi kuliner di Malang yang fokus menyajikan aneka Chinese Food dalam porsi besar. Nilai plus dari depot kanton adalah suasana yang cocok sekali untuk makan bersama keluarga, bahkan jika kalian membawa balita dan anak – anak. Ada taman yang disulap menjadi mini playgorund yang bikin adik – adik pada gak mau pulang.

The Cornelia’s

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun