Mohon tunggu...
Lyfe

Banjarnegara Ikuti Lomba Pramuka Garuda Berprestasi

4 Agustus 2017   11:03 Diperbarui: 4 Agustus 2017   11:14 877
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: dok.pribadi

BANJARNEGARA -- Sebanyak 6 orang anggota Pramuka Banjarnegara yang berasal dari golongan Siaga dan Penggalang mengikuti lomba Pramuka Garuda Berprestasi yang digelar oleh Kwatir Daerah Pramuka Jawa Tengah.

Andalan Bina Muda Kwartir Cabang Banjarnegara Nisam mengatakan Lomba Pramuka Garuda Berprestasi merupakan ajang bergengsi yang digelar oleh Propinsi untuk mencari bibit Pramuka yang berkualitas dan menguasai skill kepramukaan disemua tingkatan. " Ini kali pertama Banjarnegara mengirimkan wakilnya, selain itu dengan persiapan yang sangat mepet diharapkan peserta yang tampil mampu berbicara lebih dan mengangkat prestasi gemilang", ujarnya.

Keenam peserta tersebut teridir dari 2 orang pramuka siaga pangkalan di Gudep SDN 2 Merden yang merupakan Juara I Lomba Gudep Unggulan Nasional, 2 orang pramuka Penggalang pangkalan SMPN 3 Punggelan yang merupakan Peringkat ke 7 pada Lomba Tingkat Penggalang Propinsi Jawa Tengah, dan 2 orang Pramuka Penggalang pangkalan SMPN 1 Purwanegara yang merupakan peringkat 11 pada Lomba Tingkat Penggalang Propinsi Jawa Tengah.

Humas Kwartir Cabang Banjarnegara M.Alwan Rifai mengaatakan, untuk golongan Penegak dan Pandega tahun ini Banjarnegara tidak mengirimkan wakilnya dikarenakan konsentrasi penuh pada pengiriman dan pelaksanaan Raimuna Nasional di Jakarta yang tinggal beberapa hari lagi. "Untuk Penegak dan Pandega kita fokuskan kepada persiapan dan pelaksanaan Raimuna Nasional, optimalisasi tersebut diharapkan mampu mendongkrak prestasi dan pencapaian maksimal di event bergengsi tingkat Nasional tersebut", paparnya. Selain itu, dari segi kualitas dan kuantitas saat ini di Banjarnegara pencapaian Pramuka Garuda untuk level Penegak belum dapat dilaksanakan karena terbentur oleh beberapa hal teknis.

Ketua Kwartir Cabang Pramuka Banjarnegara Setiawan berharap, seluruh warga Gerakan Pramuka mampu memanfaatkan momentum kebangkitan prestasi Banjarnegara di tahun ini. "Pramuka Garuda merupakan pencapaian tertinggi dalam tingkatan di semua golongan, selain meraih prestasi ajang tersebut juga saya harapkan mampu menjadi wahana menimba ilmu untuk ditularkan kepada peserta didik lainya dipangkalan", ujarnya.

Dengan beragam prestasi yang kita raih, diharapkan keberadaan pramuka dapat terus hidup ditengah masyarakat dan mewarnai proses pendidikan karakter kaum muda khususnya di bumi gilar gilar yang merupakan tempat cikal bakal berdirinya Gerakan Kepanduan Nasional.

Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun