Mohon tunggu...
Inovasi

Dogmit Datang, Saya Senang

7 Agustus 2017   21:06 Diperbarui: 7 Agustus 2017   21:08 221
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Inovasi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Jcomp

Perubahan lingkungan luar dunia pendidikan, mulai lingkungan sosial, ekonomi, teknologi, sampai politik mengharuskan dunia pendidikan memikirkan kembali bagaimana perubahan tersebut mempengaruhinya sebagai sebuah institusi sosial dan bagaimana harus berinteraksi dengan perubahan tersebut. Salah satu perubahan lingkungan yang sangat mempengaruhi dunia pendidikan adalah hadirnya teknologi informasi (TI). Pada era pendidikan sekarang hampir semua hal sudah menggunakan komputer dan internet. Karena hal tersebut pula maka seorang guru juga diharapkan menguasai dan memahami komputer dan internet.

Peranan teknologi informasi pada aktivitas manusia pada saat ini memang begitu besar, perkembangan teknologi telah memberi pengaruh terhadap dunia pendidikan, khususnya dalam proses pembelajaran. Kegiatan pembelajaran yang efektif memerlukan suatu media yang mendukung penyerapan informasi sebanyak-banyaknya. Seiring dengan perkembangan zaman maka teknologi berperan penting sebagai sarana untuk mendapatkan materi pembelajaran yang diajarkan. Teknologi dan media pembelajaran adalah salah satu penunjang yang memegang peranan penting untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dalam proses pembelajaran.

Efektifitas proses belajar mengajar (pembelajaran) sangat dipengaruhi oleh metode dan media pembelajaran yang digunakan, kesemuanya saling berkaitan, dimana pemilihan tertentu akan berpengaruh terhadap jenis media apa yang akan digunakan. Dalam arti bahwa harus ada kesesuaian diantara keduanya untuk mewujudkan tujuan pembelajaran, penataan pembelajaran yang dilakukan oleh seorang pengajar dipengaruhi oleh media yang digunakan.

Kehadiran media dalam pembelajaran juga dikatakan dapat membantu peningkatan pemahaman siswa, penyajian informasi lebih menarik dan terpercaya, memudahkan penafsiran data, dan memadatkan informasi. Jadi dalam hal ini di katakan bahwa fungsi media teknologi adalah sebagai sarana bantu dalam proses pentransferan ilmu pengetahuan ataupun informasi dalam pembelajaran. Teknologi di dalam kelas membantu memperlancar kegiatan belajar yang harus dilalui oleh murid dan memberikan kemudahan bagi guru dalam proses mentransfer ilmu pengetahuan kepada muridnya.

 Oleh karena itu lingkungan kelas harus memberikan dukungan kepada kegiatan belajar yang menyenangkan murid dan guru mengajar dengan nyaman. Setiap guru menghendaki muridnya dapat belajar dan sukses dalam belajar, keberhasilan dalam belajar murid akan tergantung pada usaha-usaha guru memberikan arahan-arahan dan memberikan bantuan dalam kegiatan belajar tersebut. Dengan perbedaan yang dimiliki oleh murid, teknologi memungkinkan secara individual dapat dilakukan dengan maksimal.

Guru yang inovatif sangat dibutuhkan dalam memanfaatkan teknologi sebagai alat bantu dalam pembelajaran yang akan dilakukan, dimulai dari kegiatan merencanakan, melaksanakan pembelajaran sampai kepada penilaian hasil belajar akan memudahkan menemukan inovasi-inovasi yang memungkinkan kegiatan pembelajarannya lebih cepat, lebih berhasil dan lebih bermanfaat bagi muridnya.

Saya belumlah seorang guru yang inovatif tapi saya selalu berusaha  untuk melaksanakan kegiatan pembelajaran yang menyenangkan bagi siswa saya. Saya juga berusaha mengikuti perkembangan IT dalam lingkup sekolah saya, salah satu contohnya adalah dengan adanya kegiatan penilaian yang komputerisasi alias nilai mata pelajaran tidak disetor secara manual. Mulai secara perlahan menggunakan LCD didalam kelas pada saat memberikan pembelajaran. Tak ketinggalan belajar menggunakan berbagai macam program yang bisa digunakan dalam pembelajaran kelas saya. Dimana beberapa program -- program tersebut saya peroleh dari DOGMIT nya Bapak Sukani.

 Program yang sudah saya pelajari adalah Class Dojo yang berguna untuk penilaian sikap siswa secara online, bisa diakses oleh siswa dan orang tua siswa. Beliau, Bapak Sukani, sangat memberi motivasi kepada saya melalui diklat -- diklatnya supaya tidak pantang menyerah untuk selalu belajar ilmu yang baru. Oleh karena itu saya selalu menunggu info tentang diklat dari DOGMIT. Dengan harapan bisa mengikuti dan bisa mempraktikkan materi yang telah disampaikan dalam pembelajaran. Meski demikian saya belumlah mempraktikkannya secara maksimal. Saya masih harus belajar, belajar dan belajar lagi.

Disamping kita memanfaatkan teknologi, kita juga harus bisa mencegah efek negatif dari penggunaan teknologi tersebut. Supaya kita dan para siswa bisa maksimal pembelajarannya tapi tidak keblinger oleh teknologi tersebut.

 Salam selalu semangat dalam belajar ............

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun