Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan dan sejak 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Usai City Menang atas Leicester tetapi Perburuan Gelar Premier League Belum Berakhir

7 Mei 2019   14:01 Diperbarui: 7 Mei 2019   21:14 115
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jurgen Klopp dan Pep Guardiola (Foto Getty Images) 

Laga ke-37 kompetisi Premier League antara City melawan Leicester berlangsung di Etihad (7/5/19) dini hari WIB. Ini adalah laga yang sangat krusial bagi pasukan Pep Guardiola karena jika mereka kalah maka Liverpool akan memiliki keunggulan dua poin. Malam itu Manchester City wajib menang atas tamunya Leicester.

Paling tidak sepanjang 70 menit, Pep Guardiola merasakan ketegangan yang luar biasa karena gol yang ditunggu-tunggu belum juga lahir. Sterling, Aguero, David Silva, Bernardo Silva, mereka benar mandul tidak berkutik dihadapan para bek Leicester dan kiper Kasper Schmeichel. Akhirnya Vincent Kompany melakukan tembakan dari jarak 25 meter ke sudut atas gawang menundukkan kiper Leicester asal Denmark tersebut pada menit ke-70.

Menurut Premierleague.com (7/5/19), kemenangan ini membuat Manchester City kembali meraih puncak klasemen dengan 95 poin menggeser Liverpool dengan 94 poin. Hanya selisih 1 poin ketika mereka melakukan laga terakhir pada kompetisi ini pada Minggu (12/5/19) pukul 19.00 WIB. Saat itu City akan bertamu ke Brighton sedangkan Liverpool akan menjamu Wolves di Anfield.

City kembali ke puncak klasemen merupakan perubahan perebutan pimpinan klasemen Premier League yang ke-32 musim ini. Dengan 29 kali diantaranya melibatkan antara Liverpool dan Manchester City.

Siapa yang tergelincir maka dia yang akan menyerahkan gelar Premier League kepada rivalnya. Jika tidak ada yang tergelincir maka City berhasil kembali sebagai juara seperti yang mereka dapatkan tahun lalu.

Dalam catatan Skysports.com (7/5/19), pencapaian malam itu juga menempatkan City kini telah mencetak 100 gol di semua kompetisi di Etihad pada musim ini. Hal ini memperpanjang rekor mereka untuk sebagian besar gol kandang oleh tim papan atas Inggris dalam satu kompetisi.

Manchester City telah memenangkan masing-masing dari 13 pertandingan Liga Primer terakhir mereka. Hal ini juga adalah keempat kalinya sebuah tim memenangkan 13 pertandingan secara berturut-turut dalam sejarah kompetisi.  City adalah satu-satunya tim yang melakukannya dua kali dalam pencapaian tersebut.

Bagi Vincent Kompany, golnya malam itu adalah gol yang ke-20 di semua kompetisi bersama Manchester City. Tendangannya malam itu ke gawang Leicester adalah yang pertama kali dilakukannya dengan mencetak gol dari luar kotak penalti.

Manchester City memiliki peluang lebih besar dari Liverpool dalam meraih trofi Liga Primer Inggris tahun ini. Mereka saat ini unggul satu poin dengan 95 poin dari Liverpool yang memiliki 94 poin. Untuk mempertahankan keunggulan tersebut, City harus memenangkan laga terakhir melawan Brighton, maka keunggulan satu poin tersebut tetap dipertahankan.

Perburuan yang tetap menarik hingga etape terakhir. Siapakah yang berhasil finish paling depan? Apakah Manchester City yang masih unggul saat ini ataukah Liverpool yang mampu menyalip pada tikungan terakhir? Kita tunggu dengan berdebar.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun