Mohon tunggu...
Arief Firhanusa
Arief Firhanusa Mohon Tunggu... karyawan swasta -

Pria yang sangat gentar pada ular

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Mengapa Pelawak Istrinya Cantik-cantik

12 Januari 2014   22:42 Diperbarui: 24 Juni 2015   02:53 10893
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

"Kalau ingin punya istri yang cantik, jadilah komedian. Atau komedian yang kaya ... " ujar Indra Herlambang, pembawa acara Insert TransTV, Minggu (12/1) siang. Di sebelahnya, Marissa Nasution, presenter lain, mengangguk mengiyakan. Saya teringat resepsi pernikahan Narji di Pekalongan, Jawa Tengah, awal 2008. Narji, jebolan grup Cagur (calon guru), membuat kehebohan di sebuah desa di kabupaten itu lantaran warga setempat berdesakan diliputi penasaran ingin melihat pelaminan Narji-Widiyanti (kala itu berusia 21). Widiyanti, mantan pramugari, sudah pasti punya paras yang tidak pas-pasan. Sementara Narji, meski terkenal, kebetulan bukan pria yang tampan. [caption id="attachment_305626" align="aligncenter" width="375" caption="Narji dan Widiyanti"][/caption] Narji terpesona pada Widiyanti saat menaiki pesawat jurusan Jakarta-Surabaya pada 2005. Widiyanti saat itu tengah bertugas sebagai pramugari. Narji minta nomor ponsel Diyan, sapaan intim Widiyanti, tapi Diyan cuek saja. Dengan gigih, saat pesawat mendarat, Narji memberi nomor HP-nya. Eh, ternyata justru Diyan yang akhirnya mengirim SMS. Mungkin Widiyanti merasa kasihan memandang raut muka Narji. Tapi, sangat mungkin perempuan desa itu menyadari bahwa Narji sungguh terkenal, sehingga ia memutuskan apa salahnya punya hubungan dekat dengan artis. Dua setengah tahun berhubungan asmara, akhirnya mereka terikat tali pernikahan, dan kini membuahkan dua anak. Narji tidak sendiri. Begitu banyak pelawak punya istri berwajah elok. Anda kenal Kiwil, kan? Pria bernama KTP Wildan Delta yang dulu terkenal setelah meniru-niru suara dai kondang Zaenudin MZ ini beristri tiga kali, meski mau tak mau kita akui ia punya tampang pas-pasan. Setelah beristrikan Rohimah, ia meminang Meggy Wulandari, atau tenar dengan Meggy Wu, penyanyi dangdut yang cantik jelita. [caption id="attachment_305627" align="aligncenter" width="375" caption="Kiwil dan Meggy Wulandari"]

13895404201857608053
13895404201857608053
[/caption] Terjadi kisruh rumahtangga, komedian berdarah Minangkabau yang sering bermain di film-film horor seks ini pun kemudian menceraikan Meggy, tepat pada saat ia juga 'mem-PHK' Rohimah. Berhentikah Kiwil berpetualang? Belum! Setelah itu, ia dikabarkan menikahi Lina Marlina, penyanyi dangdut berbodi syur. Belakangan terbetik kabar, perkawinan tersebut hanya sandiwara belaka. Untuk mendongkrak popularitas? Boleh jadi. Daftar komedian beristrikan wanita cantik cukup panjang. Tapi kasus Daus Mini mungkin membelalakkan mata. Komedian mungil dan sebetulnya tidak terlalu lucu untuk disebut pelawak ideal itu meminang Yunita Lestari, perempuan manis yang terlahir normal. Rasanya tidak masuk akal, Yuni tak ubahnya ibu bagi Daus Mini yang tinggi badannya sekitar 107 cm, tapi keduanya menikah secara normal di depan penghulu pada 17 Juli 2011. [caption id="attachment_305628" align="aligncenter" width="375" caption="Daus Mini dan Yuni"]
13895404631540199875
13895404631540199875
[/caption] Selain itu, komedian yang bininya "mantap" adalah Andre Taulani (Reinwartia Trigina), Denny Cagur (Santi Widiastuti), Wendy Cagur (Ayu Natasha), Viona Rosalina (Eko Patrio), Parto (Dina Risty), Epy Kusnandar (Karina Rau), Mahendra Desta (Natasha Rizki), dan masih banyak lagi. [caption id="attachment_305629" align="aligncenter" width="375" caption="Denny Cagur dan Santi"]
13895405101289288883
13895405101289288883
[/caption] [caption id="attachment_305630" align="aligncenter" width="375" caption="Wendy Cagur dan Ayu Natasha. (wowkeren.com)"]
1389540798165249361
1389540798165249361
[/caption] Mereka yang telah merasa nyaman sebab sukses meminang wanita-wanita ayu itu rata-rata mampu memberi kebahagiaan duniawi dengan membelikan rumah yang wah, mobil mewah, meski di antara mereka pernah pekat dengan sumpah serapah sebab berniat punya istri lagi, macam Kiwil itu, atau Parto. Sebagian kita barangkali saja memutus debat tentang pasangan suami-istri ini dengan pembelaan: "Udah jodoh". Tetapi jodoh dan rezeki tentu tidak mengucur dari langit. Ada proses yang melingkupi, ada niat (positif maupun negatif) yang mendorong, dan ada pro kontra di tengah keluarga kedua belah pihak sebelum menikah. Namun saya mencoba mengutak-atik mengapa perempuan-perempuan cantik memilih bersuami komedian/pelawak. Ini kesimpulannya:
  1. MENAIKKAN STATUS SOSIAL. Banyak wanita menyukai pria sohor. Bangga rasanya punya suami yang kerapkali muncul di televisi. Dengan demikian, status sosial pun turut terdongkrak. Mereka berharap aura bintang sang suami memercik ke diri mereka sehingga kemana-mana menjadi pusat perhatian.
  2. TERTARIK KEKAYAAN. Para wanita itu merasa aman lantaran suaminya berhonor tinggi. Setidaknya pelawak (atau mereka yang merasa dirinya komedian, atau dianggap sebagai komedian meski bukan pelawak) tidak mati rezeki ketika acara-acara keroyokan macam YKS, atau Opera van Java, atau sinetron-sinetron konyol masih ada di televisi. Atau menjadi MC acara-acara off air sekalipun sudah pasti berhonor tinggi.
  3. SUKA PRIA HUMORIS. Dalam iklan-iklan perjodohan, banyak wanita membubuhkan syarat "pria humoris" dalam daftar pria yang mereka buru. Pria humoris dinilai menenteramkan jiwa perempuan. Lelaki humoris juga dianggap romantis.
  4. KOMEDIAN PEDE DAN PINTAR MERAYU. Jarang pelawak tidak percaya diri. Terbiasa hadir di panggung untuk menggugah tawa dan biasa pula disorot kamera untuk melucu, membuat mereka sangat pandai bertutur kata untuk meluluhkan hati perempuan. Tak satu dua pelawak berpoligami karena untuk urusan menekuk lutut wanita mereka memang ahlinya.

Banyak yang beristrikan wanita cantik, banyak pula pelawak yang bernasib sebaliknya. Boleh jadi yang bernasib 'sial' itu adalah pelawak-pelawak yang tidak terkenal karena sangat jarang nongol di layar TV, atau tenar tapi mereka telanjur beristri saat belum terkenal. Siapa saja mereka? Tidak etis rasanya menyebut nama. Betapapun, televisi banyak membantu para pelawak menikmati syurga dunia. Istri yang ranum di antaranya. -Arief Firhanusa- Sumber foto: kapanlagi.com

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun