Mohon tunggu...
Febi Riyanti
Febi Riyanti Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Keseruan Run For Zoo

12 Juni 2017   19:25 Diperbarui: 12 Juni 2017   19:34 323
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Run For Zoo merupakan salah satu acara yang diadakan oleh Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie. Di laksanakan di Ragunan pada tanggal 20 Mei 2017 pada pukul 06.30 WIB hingga selesai. Dalam acara ini, kita tidak hanya berlari sejauh 5km tetapi kita sekaligus diajak untuk melestarikan Kebun Binatangnya. Acara ini juga bermanfaat bagi kesehatan karena dengan berolahraga khususnya berlari dapat membuat jantung sehat. Selain itu, acara ini dilakukan pada weekday sehingga tidak mengganggu aktivitas para peserta.

     Berhubungan dengan Hari Kebangkitan Nasional, maka sebelum acara dimulai, peserta wajib mengikuti pembukaan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan puisi oleh perwakilan panitia. Setelah itu acara pun dimulai dengan melakukan pemanasan terlebih dahulu. Setelah melakukan pemanasan, lari pun dimulai. Acara ini dapat diikuti oleh pihak internal maupun eksternal Universitas Bakrie. Selain diikuti oleh mahasiswa, acara ini juga dimeriahkan oleh para dosen dan para staff Universitas Bakrie yang turut ikut berpartisipasi ke dalam acara ini. Acara Run For Zoo telah diselenggarakan sebanyak dua kali. Tahun ini menjadi tahun kedua diadakannya Run For Zoo.

       Dalam kegiatan tersebut, hanya membayar 20 ribu rupiah, para peserta mendapatkan yogurt, buah pisang serta air mineral yang telah disediakan di pos yang terdapat di dalam rute lari. Dengan berpartisipasi dalam acara ini, peserta secara tidak langsung ikut beramal untuk melestarikan kebun binatang Ragunan. Acara ini juga mengadakan doorprize, selfie contest dan best costum. Tidak hanya itu, para peserta pun mendapatkan sebuah medali yang diberikan saat mencapai garis finish.

     Setelah berlari, diadakan Guest Lecture untuk para mahasiswa Universitas Bakrie dengan didatangkan pembicara Lembu Wiworo selaku Creative Group Head dalam perusahaan Growmint Creative Digital Agency guna untuk menambah  pengetahuan para mahasiswa Universitas Bakrie dan tentunya tidak membuat lelah setelah selesai berlari.

 Sesi tanya jawab juga ada didalam Guest Lecture untuk peserta yang ingin menanyakan seputar yang dibicarakan oleh pembicara. Setelah Guest Lecture selesai maka acara Run For Zoo pun ikut selesai. Para peserta pun ada yang berfoto-foto terlebih dahulu sebelum pulang, ada juga yang melanjutkan berkeliling untuk melihat satwa-satwa lebih lama dan ada juga perserta yang memutuskan untuk langsung pulang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun