Mohon tunggu...
Eti G
Eti G Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

List Restoran Belanda di Jakarta

26 Mei 2017   09:19 Diperbarui: 26 Mei 2017   09:56 903
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Untuk urusan kuliner, kita tidak perlu khawatir akan bosan karena sudah banyak sekali pilihan, dan tentunya resto-resto yang menyajikan makanan lezat di Jakarta gak pernah habisnya untuk dibahas. Mulai dari resto dalam negeri hingga luar negeri. Nah salah satunya adalah restoran Belanda, tidak hanya bangunan dan arsitektur Belanda yang tersisa tetapi juga cita rasa masakan khas Belanda semakin banyak bisa kita temui di kota metropolitan ini. Penasaran di mana saja restoran Belanda di Jakarta? Berikut ulasannya spesial buat kamu

1. Tugu Kunstkring Paleis

Terletak di kawasan Menteng, restoran ini memang didesain antik dan apik. Kesan vintage langsung terasa saat kamu menginjakkan kaki di tempat ini, Nah kalau kamu mau mencicipi masakan khas Belanda, langsung aja datang ke sini karena hidangannya banyak pilihan khas Belanda dan dijamin bakal membuat kamu bernostalgia.

2. H.E.M.A Resto

hema-59276efe109373c80818ffbb.jpg
hema-59276efe109373c80818ffbb.jpg
Untuk mendapatkan semua hal yang autentik tentang Belanda, kamu tidak perlu jauh-jauh ke Belanda karena semuanya bisa kamu dapatkan di sini. Selain itu, harganya juga masuk akal banget. Di sini kamu bisa cobain Stamppot Met Worst yang bakal bikin ketagihan. Sosisnya yang gurih dan mashed potatoes yang disiram dengan Holland Sauce dijamin mau nambah lagi. 

3. Paviljoen Kota

belandaa-59276ed4ba22bdb108a5e72a.jpg
belandaa-59276ed4ba22bdb108a5e72a.jpg
Ada satu resto Belanda yang cukup terkenal di kawasan Tebet yaitu Paviljoen Kota. Nuansa Belanda langsung akan bikin kamu inget negeri tulip ini, selain itu suasana tempatnya homey banget. Dan untuk makanan yang disajikan di sini juga terbilang khas banget. Nah Kalau ke sini, jangan lupa ya cobain Poffertjesnya yang yummy dan fluffy banget.

4. Dijan’s Pannekoeken & Poffertjes

belannda-59276ee7f47a61763128abe6.jpg
belannda-59276ee7f47a61763128abe6.jpg
Nih buat kamu yang lagi kepengen cobain Poffertjes enak, cobain deh ke Dijan’s Pannekoeken & Poffertjes yang ada di daerah Kemang. Enak banget gak pake boong! Teksturnya yang lembut dengan taburan sugar icing serta tambahan butter tentunya bikin hidangan ini yummy banget! Untuk menu utamanya, kamu bisa pesan Hollandse Biefstuk, beef steak ala Belanda yang menggugah selera.

5. De Hooi

the-hooi-59276eb982afbd2d1b59a2ca.jpg
the-hooi-59276eb982afbd2d1b59a2ca.jpg
Dan terakhir, tempat yang nggak cuma asik buat nongkrong, tapi juga bisa buat tempat dinner, kamu harus cobain ke De Hooi. Menu makanan yang disajikan di sini enak-enak, terutama menu khas Belandanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun