Mohon tunggu...
Zaini K. Saragih
Zaini K. Saragih Mohon Tunggu... Dokter - dr. Zaini K. Saragih Sp.KO

Dokter spesialis olahraga, praktek di beberapa rumah sakit di Jakarta. Mantan dokter timnas dan komite medis PSSI. Saat ini sebagai chairman Lembaga Anti Doping Indonesia (LADI) dan Indonesia representative board SEARADO (South East Asian Ragional Anti Doping Organization)

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Kembali Fitrah Kembali Sehat

8 Juli 2017   11:32 Diperbarui: 8 Juli 2017   11:43 617
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: groset2.rssing.com

Apa kabar? 2 minggu sudah kita lewati bulan Ramadhan. Bulan yang membakar dosa sehingga menjadikan kita kembali fitri. Dan bukan hanya itu...

Ramadhan, selain membakar dosa, juga membakar segala macam penyakit yang menumpuk akibat kebiasaan hidup yang kurang baik. Proses pem-fitri-an tubuh tersebut terjadi seiring perbaikan gaya hidup menjadi lebih sehat.

Gaya hidup sehat tersebut agar dapat kita teruskan hingga bertemu Ramadhan tahun depan.

  1. Makan secukupnya. Kebiasaan makan yang tidak baik adalah:
    1. Makan sepanjang waktu. Sejak bangun tidur hingga tidur lagi. Sepanjang hari pencernaan kita nyaris tidak istirahat.
    2. Makan sekenyangnya karena rasanya yang enak, tidak berhenti sampai kekenyangan.
  2. Selama Ramadhan salah satu amalan yang dianjurkan adalah ibadah malam. Diantaranya adalah shalat Tarawih, yang bahkan diusahakan untuk dikerjakan secara bersama di Masjid. Demikian pula di siang hari, orang yang berpuasa dianjurkan untuk tetap melakukan aktivitas seperti biasa.
  3. Mengurangi /tidak merokok.

Bagaimana meneruskan gaya hidup sehat tersebut?

  1. Perbaiki gaya makan. Usahakan memberi interval waktu makan yang cukup. Istirahatkan pencernaan kita sekitar 3-5 jam, dengan tidak makan sama sekali. Artinya dalam sehari jadwal makan hanya 3 kali, pagi (sekitar jam 6-8), siang (5 jam kemudian) dan malam (sekitar jam 17-19). Jika memungkinkan lakukan puasa sunnah.
  2. Lakukan aktivitas fisik dengan rutin. Olahraga tentunya akan lebih baik dan bermanfaat, namun jika belum mampu biasakan:
    1. aktivitas fisik ringan-sedang 30-90 menit setiap hari (jika dikonversi dengan jumlah langkah, sekitar 8000-10000 langkah/hari).
    2. Setiap pagi jangan lupa untuk melakukan peregangan umum (tangan menyentuh kaki, lengan membuka lebar dan bergerak kesemua arah, badan berputar kanan dan kiri serta kaki diangkat ke atas)
    3. Seminggu 2 kali melatih otot sederhana, misalnya dengan squat (berdiri-jongkok), push-up (dorong-rebah) dan jumping jack (lompat di tempat).
  3. Hindari merokok di ruangan tertutup yang udaranya tidak berganti (tanpa air purifier)

Jadi... Silahkan kita perhatikan kebiasaan hidup selama 2 minggu ini, apakah masih membawa kebiasaan dibulan Ramadhan? Ataukah sudah kembali seperti sebelumnya?

Salam sehat dan bugar.

Dr. Zaini

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun