Mohon tunggu...
ATB
ATB Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Grand Final Duta Lingkungan Hidup Kota Balikpapan 2017

17 Juli 2017   21:52 Diperbarui: 17 Juli 2017   23:28 1424
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

15 Juli 2017 adalah malam dimana puncak perjuangan para Finalis Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 menerima hasil. Perjuangan para finalis terukur dari prakarantina dan karantina yang berjalan kurang lebih dua bulan.

Selama masa prakarantina dan karantina para finalis diberi asupan materi yang akan menjadi bekal bagi mereka untuk menjalankan tugas sebagai Duta Lingkungan Hidup kedepannya. Para pemateri adalah tokoh-tokoh penting dalam bidang lingkungan hidup seperti P3E Kalimantan, Dinas Lingkungan Hidup Balikpapan, Aldy Oktovialdi ( Putra dari walikota Balikpapan juga pendiri PRB Foundation) dan masih banyak lagi. Menjadi Duta Lingkungan Hidup bukan hanya terfokus pada isu-isu mengenai lingkungan, tetapi seorang duta juga mempunyai tugas keprotokolan untuk mendampingi dan berhadapan langsung dengan para pejabat. Maka, Forum Duta Lingkungan Hidup Balikpapan menghadirkan Reval Zulfi (Protokol Pemkot Balikpapan) untuk langsung memberi materi kepada para finalis agar terbentuk kesiapan dan sikap keprotokolan.

arsip
arsip
arsip
arsip
Setelah siap dengan segala pembekalan dan kuatnya mental, malam Sabtu kemarin pun menjadi malam yang sangat mendebarkan karena menjadi malam penentuan gelar yang akan mereka dapatkan.

Acara Grand Final Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017  turut dihadiri oleh Walikota Balikpapan Bpk. Rizal Effendi serta Dinas Lingkungan Hidup Balikpapan, P3E Kalimantan dan tokoh lingkungan lainya. Malam tersebut juga dihadiri oleh para orang tua serta supporter dari masing-masing finalis untuk memberikan semangat dan dukungan.

Satu persatu acara dilewati dan terpilih lah Top 5 Putra Putri yaitu Likayla Vizhyara, Mega Sally, Annisa Febrina, Revani Nadya, Jeniffer Chandra, Agung Madani, Satya Wira Utama, Reza Rizqullahiansyah, Dzaki Ghaliyah dan Jasur. Setelah terpilih terdapat sesi pertanyaan dari para juri untuk para peraih 5 besar yang akan mempengaruhi penilaian.

Puncak acara yaitu pengumuman gelar Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 mendapat sorak sorai riuh dari para pendukung finalis. Gelar yang diberikan sesuai dengan cerminan dari yang mendapatkan, maka inilah daftar gelar Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017

1.       Puteri Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Mega Sally (SMA 1 Balikpapan)
2.       Putera Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Dzaki Ghaliyah (SMA 4 Balikpapan)
3.       Wakil 1 Puteri Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Jeniffer Chandra (SMA Patra Dharma Balikpapan)
4.       Wakil 1 Putera Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Reza Rizqullahiansyah (SMA 5 Balikpapan)
5.       Wakil 2 Puteri Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Annisa Febrina (SMK 3 Balikpapan)
6.       Wakil 2 Putera Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Jasur (SMA 2 Balikpapan)
7.       Wakil 3 Puteri Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Revani Nadya (SMA 6 Balikpapan)
8.       Wakil 3 Putera Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Agung Madani (SMK 3 Balikpapan)
9.       Puteri Intelegensia Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Likayla Vizhyara (SMA IT Al- Auliya Balikpapan)
10.   Putera Intelegensia Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Satya Wira Utama (SMA 1 Balikpapan)
11.   Berbakat Puteri Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Mutmainnah Nur Sinta (SMP 1 Balikpapan)
12.   Berbakat Putera Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Alif Noufal (SMA 2 Balikpapan)
13.   Persahabatan Puteri Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Feby Adzhani (SMK 3 Balikpapan)
14.   Persahabatan Putera Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Zaidan Ibrahim (SMA 3 Balikpapan)
15.   Favorit Puteri Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Vania Aurellia (SMP Nasional KPS Balikpapan)
16.   Favorit Putera Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Dika Julian (SMA 2 Balikpapan)
17.   Social Inspiring Puteri Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Adzra Fadilah (SMA 5 Balikpapan)
18.   Social Inspiring Putera Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Chiang Kevin (SMA 5 Balikpapan)
19.   Best Presentation Puteri Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Monica Alicia (SMA 1 Balikpapan)
20.   Best Presentation Putera Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Danny Achmad (SMA 7 Balikpapan)
21.   Best Social Project Puteri Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Asti Prima Aulia (SMA 1 Balikpapan)
22.   Best Social Project Putera Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Achmad Rizky (SMA 1 Balikpapan)
23.   Best Green Lifestyle Puteri Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Libna Rhiana (SMA Patra Dharma Balikpapan)
24.   Best Green Lifestyle Putera Duta Lingkungan Hidup Balikpapan 2017 -- Muhammad Rahul (SMA 8 Balikpapan)

Setelah kurang lebih dua bulan membentuk persaudaraan di iringi dengan kompetisi yang sportif kini menciptakan keluarga besar berdedikasi lingkungan dan menginspirasi yang disebut Forum Duta Lingkungan Hidup Balikpapan. Semoga segala gelar dan kepercayaan yang diberikan kepada para pemuda Kota Balikpapan dapat berkontribusi dalam menyelesaikan permasalahan serta meningkatkan kualitas kota Balikpapan di bidang lingkungan hidup.

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun