Mohon tunggu...
Predictors Dims
Predictors Dims Mohon Tunggu... Dosen - Predicting by history

Keep The ..[Red and White]..Flag Flying High

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Brasil vs Swiss, Deja Vu Piala Dunia U-17 2009?

17 Juni 2018   19:12 Diperbarui: 17 Juni 2018   19:24 1155
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada malam hari nanti waktu setempat(17 Juni 2018), Brasil dan Swiss akan saling berhadapan dalam pertandingan pertama mereka di Grup E Piala Dunia 2018.  Dengan komposisi pemain kedua tim yang didominasi pemain-pemain yang bermain di kasta utama Kompetisi Eropa, pertandingan keduanya tentu akan sangat menarik. 

rasil dengan pemain-pemain seperti:Allison (AS Roma); Marcelinho, dan Casemiro(Real Madrid); Coutinho, dan Paulinho(Barcelona); serta Neymar (PSG) berhadapan dengan Swiss  yang diperkuat oleh:Yan Sommer(Monchengladbach); Stephan Lichsteiner(Juventus); Ricardo Rodriguez(Milan); Granit Xhaka(Arsenal); dan Haris Seferovic(Benfica)[1]. 

Hal ini ditambah dengan Peringkat FIFA kedua tim yang saat ini berada di posisi 10 Besar(Brasil Peringkat 2;sementara Swiss Peringkat 6)menjamin keseruan pertandingan diantara keduanya[2].

Pada ajang Piala Dunia, Brasil dan Swiss sebelumnya pernah bertemu 68 tahun juga pada Fase Penyisihan Grup.  Brasil sebagai tuan rumah saat itu dipaksa imbang 2-2 oleh Swiss.  

Swiss memang gagal lolos dari Penyisihan grup saat itu, namun mereka menjadi tim selain Juara Piala Dunia 1950 Uruguay yang tidak berhasil dikalahkan tuan rumah Brasil.  Setelah Piala Dunia 1950, Brasil dan Swiss hanya saling bertemu pada pertandingan uji coba.  Tercatat tujuh kali keduanya saling bertemu: Brasil menang 3 kali, sedangkan Swiss 2 kali menang, selebihnya berakhir imbang[3].  

Pertemuan terakhir keduanya terjadi 5 tahun lalu di Basel, Swiss.  Pada saat itu, gol bunuh diri Dani Alves membuat Brasil takluk atas Swiss 0-1.

Di luar keseruan pertandingan antara Brasil dan Swiss malam hari nanti, pertemuan antara keduanya mungkin dapat membuka 'kenangan' bagi beberapa pemain dari kedua tim.  Ricardo Rodriguez, Granit Xhaka, dan Haris Seferovic(Swiss); serta Allison, Casemiro, Coutinho, dan Neymar (Brasil).  Kenangan tersebut terjadi sekitar 9 tahun silam lebih tepatnya bulan Oktober 2009 di Piala Dunia (U-17)2009.  

Brasil tampil pada ajang tersebut sebagai unggulan dengan status juara Kejuaraan U-17 Amerika Selatan 2009 dan 3 kali juara Piala Dunia U-17.  Pada saat itu, Brasil juga bergabung bersama Swiss di Grup B[4]. 

Hadir sebagai tim unggulan, Brasil yang saat itu juga diperkuat oleh Neymar cs. meraih hasil yang mengecewakan[5].  Mengawali pertandingan di Grup B dengan kemenangan atas Jepang 3-2,  Brasil takluk  0-1 dari Meksiko pada pertandingan kedua.  Pada pertandingan terakhir, Brasil membutuhkan kemenangan atas Swiss yang telah memastikan diri lolos ke Babak 16 Besar.  

Namun peristiwa itu terjadi.  Dari awal pertandingan dimulai, Brasil terus menekan pertahanan namun 'mimpi buruk' bagi Brasil terjadi di menit ke-21.  Berawal dari tendangan penjuru Granit Xhaka, Nassim Ben Khalifa yang lolos dari pengawalan pemain bertahan Brasil sukses 'menanduk' bola ke pojok kiri gawang Brasil: Gol! 1-0 untuk Swiss.  

Gol tersebut akhirnya bertahan  hingga peluit terakhir berbunyi dan membuat Brasil gagal lolos dari penyisihan Grup. Kemenangan tersebut bagi Swiss justru menjadi awal dari 'mimpi indah' bagi Swiss.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun