Mohon tunggu...
Lyfe

IAIN Samarinda Gelar Seleksi UMAN-PTKIN

25 Juli 2017   14:39 Diperbarui: 25 Juli 2017   15:02 469
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
UMAN-PTKIN IAIN SAMARINDA

SAMARINDA, KOMPASIANA,- Hari ini mahasiswa baru berbondong-bondong datang untuk mengikuti Seleksi Ujuan Mandiri (UMAN) PTKIN di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Samarinda yang dilaksanakan pada hari Selasa (25/7/2017) di Gedung FTIK IAIN Samarinda, Jalan HAM. Rifaddin, Loa Janan Ilir Kota Samarinda.

Dalam pelaksanaan Seleksi UMAN-PTKIN ini mahasiswa harus mempersiapkan diri dan mental dengan banyak memperdalam ilmu pengetahuan khususnya ilmu pengetahuan keagamaan baik melalui buku cetak, buku digital, jurnal dan berbagai referensi bacaan lainnya. Seleksi ini tentunya tidak mudah, melihat berbagai materi yang diujiankan membutuhkan konsentrasi dan pemahaman yang tinggi untuk dapat menjawab berbagai materi yang telah disiapkan oleh panitia Seleksi UMAN-PTKIN IAIN Samarinda. 

UMAN-PTKIN IAIN SAMARINDA
UMAN-PTKIN IAIN SAMARINDA
Adapun materi yang diujiankan dalam Seleksi UMAN-PTKIN di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Samarinda yaitu Tes Bahasa Inggris, Bahasa Arab, dan Kemampuan Akademik. Dalam pelaksanaan Seleksi UMAN-PTKIN ini para calon mahasiswa baru dengan berbagai macam beckground pendidikan tentunya mewarnai pelaksanaan Seleksi UMAN-PTKIN hari ini, karena tidak semua calon mahasiswa yang mengikut seleksi ini berasal dari lembaga pendidikan Islam seperti Madrasah Aliyah atau Pondok Pesantren, tetapi juga banyak yang berasal dari lembaga pendidikan umum. Namun, hal ini tidak menutup kemungkinan mereka yang berasal dari lembaga pendidikan Islam juga mengalami kesulitan dalam menjawab pertanyaan terhadap materi yang diujiankan. Tentunya ini menjadi tantangan bagi calon mahasiswa baru yang bukan dari lembaga pendidikan Islam.

UMAN-PTKIN IAIN SAMARINDA
UMAN-PTKIN IAIN SAMARINDA
Hal ini sebagaimana diungkapkan oleh salah seorang calon mahasiswa yang telah usai mengikuti Seleksi UMAN-PTKIN hari ini, "Terus terang saya merasa kesulitan dalam menjawab beberapa pertanyaan dalam tes ini, khususnya yang berkaitan dengan studi keislaman, karena saya bukan dari sekolah Islam, sehingga Seleksi UMAN-PTKIN ini merupakan tantangan yang luar biasa bagi saya. Semoga saja, saya bisa lulus dalam Seleksi UMAN-PTKIN ini." Tuturnya. #Arbain.

Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun