Mohon tunggu...
Lizz
Lizz Mohon Tunggu... ibu rumah tangga -

Now only @ www.fiksilizz.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Bicara Sedikit Tentang Cinta

28 April 2013   00:12 Diperbarui: 24 Juni 2015   14:30 605
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13670824551481053831

Apa itu cinta? Tidak ada definisi yang tepat untuk menggambarkan luasnya arti cinta. Tapi ada satu pengungkapan yang indah tentang cinta, yaitu : dalam konteks filosofi, cinta merupakan sifat baik yang mewarisi semua kebaikan, perasaan belas kasih, dan kasih sayang (Wikipedia). Dalam konteks di atas, ada 3 hal penting yang terkandung dalam cinta, yaitu : - kebaikan - kasih sayang - belas kasih. Dengan adanya kebaikan, maka diharapkan cinta dapat membawa manusia kepada hal-hal positif dalam kehidupannya. Dengan adanya belas kasih, maka diharapkan cinta dapat membawa empati terhadap setiap orang di sekeliling kita. Dengan adanya kasih sayang, maka diharapkan ada ketulusan mengulurkan nilai positif bagi kehidupan setiap orang yang kita cintai. Menurut orang yang sangat saya kasihi, cinta adalah 'tentang kamu, bukan tentang aku'. Ada makna tersendiri dari kalimat itu. Bahwa cinta sejati adalah tentang suatu kemurahan hati, bukan suatu hal yang berdasar pada egoisme semata. Tulisan singkat ini terinspirasi dari sebuah lagu lama Air Supply berjudul Love Is All, yang tengah mengalun lembut dalam kamar. Berikut ini adalah sepenggal liriknya : True love cannot be broken Through all the tears of pain Don't you know that love is all Love is where we all begin And when we knock on heaven's door Only love will let us in Don't you know that love is all Love is all that we must do It is the reason why we live Love is all I have for you Cinta sejati tak akan terpatahkan walau harus melalui air mata dan kesakitan. Cinta adalah segalanya. Cinta adalah awal mula adanya kita. Dan ketika kelak kita mengetuk pintu Surga, hanya cinta (Tuhan) yang akan membiarkan kita masuk. Cinta adalah segalanya yang harus kita lakukan. Cinta adalah alasan kita untuk hidup. Dan cinta adalah segalanya yang kita miliki untuk sesama. Cinta yang bersifat universal adalah cinta yang mengesampingkan adanya hawa nafsu. Adanya setitik cinta dalam hati kita bisa berarti ada banyak bibit kedamaian dalam hidup kita. Jadi, siapkah kita membagikan setitik cinta itu pada orang-orang di sekeliling kita? Selamat malam... Salam damai penuh cinta, ~Aurora Borealisa~ *** (Edisi nggombal karena nggak bisa tidur) Sumber gambar : dw-arif-n.blogspot.com

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun