Mohon tunggu...
Aulia Manaf
Aulia Manaf Mohon Tunggu... -

Terlahir di Pasuruan. Seorang pembelajar.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

(Lomba Blog) Manfaatkan Gawai Maksimal di Era Digital

18 Agustus 2017   11:57 Diperbarui: 18 Agustus 2017   12:07 756
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Benarkah hidup lebih mudah di era sekarang ini ? Kalau bertanya sama orang yang sudah "berumur" (baca:senior) ya jawabannya sudah jelas. Hidup menjadi lebih mudah sekarang karena ada teknologi. Ada yang bilang ribet ? Mungkin mereka belum belajar mengoperasikan gawai . Kalau memang mau belajar, tentu semua akan menjadi lebih mudah. Mulai belanja bulanan yang tidak perlu lagi ke mall yang jalannya selalu macet, daftar sekolah , daftar ikut lomba ini itu, beli tiket online, belajar ujian online, kursus menulis online, bahkan pesan ojek dan mobil dengan smartphone. Semuanya serba praktis dan efektif. Nggak harus ribet di jalan yang banyak polusi, cari parkir susah dan antri pembayaran di kasir. Berapa banyak waktu yang terbuang percuma? 

Banyak yang sudah menyadari masalah tersebut, akhirnya berjamurlah toko online yang serba kompetitif. Semua berlomba memberikan pelayanan yang terbaik dan masalah kepercayaan adalah modal yang sangat penting. Saya sendiri membuat toko online untuk bantal souvenir custom sudah sekitar dua tahun. Dan gawai yang selalu online adalah hal yang utama. Mengurus website dan selalu update sosial media adalah kewajiban pemilik toko online.   

Manfaatkan Gawai Maksimal

Pertanyaannya, sudahlah kita memaksimalkan gawai kita ? Apakah hanya untuk telpon , update status di media sosial , atau main game saja ? Sungguh sayang kalau hanya dipakai seperti itu. Apalagi seorang Blogger , sangatlah penting memanfaatkan gawai untuk menshare tulisan dan promosi produk . 

Dan pada akhirnya para blogger bisa mendapatkan uang dengan pekerjaannya sebagai blogger. Sudah banayk teman-teman saya yang profesinya sebagai Blogger aktif. Bisa jadi suatu saat di kartu identitasnya nanti tertulis Pekerjaan : Blogger. Menarik sekali, bukan?

Menjadi seorang Blogger, bukan satu-satunya cara untuk cari duit. Meskipun tidak bisa menulis, bisa cari duit untuk yang hobi jualan. Bagaimana kalau tidak punya toko online? Bisa menjadi Reseller atau Dropshipper. Mempromosikan barang teman dengan keuntungan yang terukur. Banyak kok yang sukses dengan menjadi Reseller. Semua mudah kalau ada kemauan dan terus mau belajar.

Begitu banyak aplikasi yang sudah muncul sekarang ini. Mau cek saldo rekening bank, cek harga tiket pesawat dan lainnya semua bisa.    

Gawai Sahabat Anak

Benarkah smartphone bisa untuk sahabat anak ? Apakah tidak membahayakan ? Saya memang menganjurkan untuk memberikan gawai pada anak saat usia 13 tahun saja. Karena di bawah usia tersebut, anak susah untuk bisa memfilter , mana info yang baik dan mana yang hoax . Lalu bagaimana gawai bisa menjadi sahabat ? Begini, ketika anak kesulitan mengerjakna PR (Pekerjaan Rumah) nya, kita bisa dengan mudah membukan google dan mengetik pertanyaan anak. Kita bisa membahas bersama. Kalau memang ada yang tidak cocok atau meragukan, kita bisa membuka informasi dari sumber media yang bisa dipercaya. Sekaligus kita mengajarkan kepada anak bahwa tidak semua informasi yang ada di internet adalah benar. Semua harus di cek and ricek.

Aplikasi Home Credit

Jujur , ada satu hal yang kadang bikin sebal dan galau saat melakukan belanja online. Sudah ada barang menarik yang sudah kita incar sejak lama, ternyata duit di rekening sudah menipis. Mau pinjam duit ke teman nggak enak. Lalu apa yang harus kita lakukan ? Mau pinjam siapa enaknya ? Nah, sekarang tidak perlu galau lagi. Sudah ada solusi untuk kasus semacam itu. Sudah ada yang namanya Home Credit. Ada aplikasi My Home Credit yang memudahkan kita untuk kredit barang dengan cepat dan praktis, untuk belanja semua kebutuhan rumah tangga, barang elektronik, smartphone, dan furniture.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun