Mohon tunggu...
Andi Akhmad Yusuf
Andi Akhmad Yusuf Mohon Tunggu... profesional -

profesi jurnalistik sejati dengan terus menyuarakan keadilan dan kebenaran\r\nWartawan Koran Indonesia Pos\r\nTerbit terbit sejak 1968. satu satunya\r\nkoran tertua di Sulsel....

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Gara-gara Tunjangan Kinerja Nasib Guru Menyedihkan

6 Januari 2014   02:19 Diperbarui: 24 Juni 2015   03:06 1042
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1388949514259497706

NASIB GURU TIDAK DIHARGAI, TUNJANGAN KINERJA MENYEDIHKAN

Pasangkayu- saat ini telah menyebar informasi soal tunjangan kinerja di kabupaten Mamuju Utara, dan telah menjadi bahan perbincangan masyarakat terlebih kalangan Guru dan Pegawai SKPD dilingkup pemerintahan daerah kabupaten Mamuju Utara.

Adanya Penetapan mengenai Tunjangan Kinerja yang di berlakukan Oleh Pemerintah Daerah dinilai diskriminasi karena perbedaan tunjangan kinerja yang diterima structural lebih banyak sedangkan fungsional sangat jauh perbedaannya. Seperti :

Tunjangan kinerja guru Golongan IV sebesar Rp.500.000, Golongan III sebesar Rp. 400.000, Golongan II sebesar Rp. 325.000 berbeda dengan Pegawai di Struktural seperti Esselon II sebesar Rp. 5.000.000, Esselon IIIa sebesar Rp.2.500.000, Esselon IV sebesar Rp. 1.500.000 belum lagi tunjangan kinerja bagi Staf yang Non Jabatan Golongan III sebesar Rp. 900.000 dan golongan I/II sebesar Rp. 600.000.

Hal inilah yang membuat para kalangan guru guru dan kepala sekolah merasakan adanya ketidakadilan karena kalangan fungsional di pandang sebelah mata, karena berbeda denga tahun lalu perbedaan tidak seperti ini sehingga tidak menimbulkan kontraversi namun pada tahun 2014 ini tunjangan kinerja untuk fungsional sangat menyedihkan sedangkan structural terlalu jauh melambung dan perbedaan tunjangan ini menuai sorotan dikalangan fungsional.

Bahkan Kabarnya para guru akan mengadakan demo atau aksi protes terhadap penetapan pemerintah daerah kabupaten mamuju utara tentang tunjangan kinerja yang dinilai tidak adil. Dan kemungkinan adanya sekolah yang melakukan aksi dengan cara mogok mengajar selama 1 Bulan. Kalau hal ini terjadi maka citra pendidikan akan tercoreng karena aksi mogok mengajar tersebut. Seharusnya pemerintah daerah kabupaten Mamuju utara tidak membuat keputusan tentang tunjangan kinerja yang dinilai tidak adil antara fungsional dan structural sebab mereka sama sama adalah pegawai negeri lingkup kabupaten mamuju utara.(Andi Y)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun