Mohon tunggu...
Amirsyah Oke
Amirsyah Oke Mohon Tunggu... Administrasi - Hobi Nulis

Pemerhati Keuangan negara. Artikel saya adalah pemikiran & pendapat pribadi.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Dengar Lagu Asing, Tahu Artinya Gak?

3 Juni 2013   22:57 Diperbarui: 24 Juni 2015   12:34 1604
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Dari dulu sudah banyak yang menggemari lagu-lagu asing, dari sekadar mendengarkan hingga menghapal dan menyanyikannya disetiap kesempatan. Macam-macam lagu asing yang beredar di Indonesia, lagu india, lagu mandarin, lagu jepang, lagu inggris, lagu jerman dan berbagai bahasa asing lainnya.

Jaman high tech sekarang ini, kegemaran kepada lagu-lagu berbahasa asing makin marak dan menjadi. Selain lagu-lagu berbahasa asing yang disebutkan sebelumnya, sekarang lagi ngetrend lagu-lagu berbahasa korea bahkan lagu-lagu asing gado-gado, ada korea-inggris, jepang-inggris, india-inggris dan sebagainya.

Banyak bagusnya mendengarkan lagu-lagu berbahasa asing, bisa kenal budaya negara lain, bisa mengambil hikmah dari lagu-lagu asing, dan lain-lain. Tapi bukankah hal itu berarti kita harus tahu arti lagu asing tersebut? Yap, tentu saja begitu. Malah hal inilah salah satu manfaat mendengarkan lagu-lagu asing, kita bisa tertarik untuk belajar bahasa dalam lagu tersebut. Terutama bagi yang sedang getol belajar bahasa asing suatu negara maka mendengarkan lagu-lagu berbahasa negara tersebut menjadi salah satu cara tercepat dan terenak menguasai bahasa tersebut.

Bagi yang tidak sedang mempelajari bahasa asing pun alangkah baiknya bila berusaha untuk mencari tahu arti dari lagu yang dinyanyikan sehingga bisa tahu pesan atau cerita apa yang disampaikan melalui lagu tersebut. Tidak perlu mempelajari semua hal mengenai bahasa asing tersebut, terjemahan lagunya saja sudah cukup. Untuk mengetahui artinya sudah banyak fasilitas penterjemahan yang disediakan di internet, google translate misalnya. Walaupun tidak mendapatkan semua artinya namun setidaknya kita bisa menebak maksud dari lagu asing tersebut, sehingga bisa lebih menyenangkan menyanyikannya dan tentu saja menambah ilmu dan wawasan.

Tidak ada ruginya mencari arti dari lagu asing yang sedang ngetrend atau yang sedang kita suka nyanyikan. Jangan sampai menyanyikan lagu asing yang kita tidak tahu artinya, bisa saja lagu tersebut ternyata adalah lagu asing dengan kata-kata, arti atau maksud yang buruk. Tentu saja hal ini akan jadi tertawaan bila kebetulan ada orang yang mengerti dan mendengar kita menyanyikan lagu asing dengan lafal yang salah atau bahkan lagu tersebut berisi kata-kata yang buruk/tidak sopan.

Saya jadi teringat saat SMP, sedang booming lagu-lagu metal dan alternatif dari luar negeri yang digandrungi teman-teman baik laki-laki atau perempuan. Salah seorang perempuan menyanyikan lagu metal dengan keras dan berteriak khas lagu metal: “rape me, rape me ....” lirik lagu tersebut. Saya yang kebetulan baru belajar bahasa inggris mencoba mencari tahu arti lagu metal tersebut dan segera membuka kamus. Ternyata perempuan tersebut sedang bernyanyi meneriakkan lagu dengan kata-kata: “rape me, rape me ...” yang artinya................... (wow serem banget) hehehe.... :)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun