Mohon tunggu...
Amirsyah Oke
Amirsyah Oke Mohon Tunggu... Administrasi - Hobi Nulis

Pemerhati Keuangan negara. Artikel saya adalah pemikiran & pendapat pribadi.

Selanjutnya

Tutup

Segar Pilihan

Belanja Lebaran Anti Ribet Dengan Kartu Flazz BCA

15 Mei 2019   20:58 Diperbarui: 15 Mei 2019   21:02 27
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kartu Flazz BCA menemani setiap hari (dokpri).

Saya dan keluarga pernah merasakan ribetnya berbelanja untuk kebutuhan lebaran menggunakan uang tunai. Saat mendapatkan total tagihan dari kasir, maka harus membuka dompet lalu mengambil uang sejumlah yang harus dibayarkan. Saya menghitung uang terlebih dahulu dan memberikan ke kasir, lalu kasir menghitung kembali uang tersebut.

Belum lagi jika terdapat kesalahan, semisal saya kurang atau lebih memberikan uang. Ditambah saat ada kembalian hingga pecahan yang kecil, maka proses di kasir pun akan makin lama. Tak jarang ada celutukan atau tindakan dari pengantri lainnya yang merasa proses pembayaran kami terlalu lama. Rasanya sangat tidak nyaman karena mendapatkan aneka tatapan dari orang lain.

Syukurlah hal tersebut tidak lagi terjadi sejak saya dan keluarga terbiasa menggunakan pembayaran non tunai, yang salah satunya adalah Kartu Flazz dari Bank BCA. Tak perlu lagi membuka dompet saat di depan kasir. Kartu Flazz sudah siap di tangan atau di kantong baju.

Tinggal serahkan kartu maka proses pembayaran berlangsung cepat. Meskipun nominal pembayaran menunjukkan angka rupiah hingga pecahan terkecil, tak perlu lagi menantikan datangnya uang kembalian. Tak ada lagi celutukan atau gumam dari pengantri lainnya karena tak sabaran gara-gara proses pembayaran yang bertele-tele.

Kartu Flazz adalah kartu non tunai yang diterbitkan oleh Bank BCA, sebuah bank terkemuka di Indonesia yang telah terbukti memberikan kepuasan kepada masyakat dalam melayani transaksi ritel. Kartu Flazz membuat transaksi berlangsung dengan cepat berkat penggunaan teknologi chip dan RFID (Radio Frequency Identification). Sekali sentuhan saja, hanya beberapa detik transaksi pun selesai.

Kartu Flazz sangat praktis digunakan untuk belanja sehari-hari. Apalagi untuk belanja kebutuhan puasa dan khususnya lebaran, dimana pasar dan pusat perbelanjaan menjadi jauh lebih ramai dari biasanya. Dengan Kartu Flazz, transaksi selesai jauh lebih cepat, tak perlu lagi membuat orang lain mengantri lebih lama. Seandainya semua orang menggunakan Kartu Flazz, tentulah kegiatan belanja akan makin mengasyikkan dan menyenangkan karena transaksi selesai dengan cepat.

Selain digunakan untuk belanja sehari-hari kebutuhan rumah tangga, Kartu Flazz memiliki multifungsi. Bisa digunakan untuk transportasi umum seperti KRL, Busway dan MRT hingga pembayaran jalan tol. Makan di restoran atau tempat makan lainnya juga bisa membayar dengan Kartu Flazz. Termasuk membeli BBM di SPBU, bayar parkir, bayar tiket rekreasi, dan banyak lagi yang lainnya. Terdapat lebih dari 57 ribu tempat yang menerima pembayaran dengan Kartu Flazz.

Pengguna Kartu Flazz juga tidak harus orang yang memiliki rekening di Bank BCA. Kartu Flazz bisa digunakan oleh siapapun yang menginginkan transaksi yang antiribet dan berlangsung cepat. Kartu Flazz bisa dibeli di Bank BCA seluruh Indonesia dan juga tempat-tempat yang bekerja sama seperti minimarket Alfamart/Alfa Midi dan Toko Buku Gramedia. Isi ulang Kartu Flazz juga bisa dilakukan secara tunai di tempat yang sama. Isi ulang mulai Rp20.000,- hingga maksimal saldo Rp2 juta.   

Tentu saja pengisian Kartu Flazz akan lebih mudah, lebih cepat dan lebih praktis lagi jika memiliki rekening tabungan BCA. Pengisiannya bisa dilakukan di ATM ataupun melalui BCA mobile. Khusus BCA mobile, pengisian Kartu Flazz bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja dengan menggunakan NFC (Near Field Communicationa) yang tersedia dalam smartphone.

Kartu Flazz BCA Istimewa yang pertama kali saya gunakan. (dokpri).
Kartu Flazz BCA Istimewa yang pertama kali saya gunakan. (dokpri).
Saya jadi ingat pertama kali menggunakan Kartu Flazz BCA di tahun 2015. Kartu Flazz BCA saya dapatkan dari hadiah event menulis di Kompasiana. Dari beberapa kali event, saya mendapatkan empat buah Kartu Flazz BCA istimewa karena terdapat logo Kompasiana bersana gambar Kriko yang merupakan maskot Kompasiana.

Sejak saat itu saya jadi ketagihan bertransaksi secara non tunai. Saya juga mengajarkan dan membiasakan istri-anak bertransaksi secara non tunai dalam kehidupan sehari-hari. Khususnya menggunakan Kartu Flazz BCA. Bisa dikatakan: saya, istri dan anak-anak adalah generasi simpel yang sudah terbiasa bertransaksi secara non tunai. Dan hal ini patut saya banggakan. Salam.    

*Akun FB penulis: Amirsyah Oke  

Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun