Mohon tunggu...
Naufal Alfarras
Naufal Alfarras Mohon Tunggu... Freelancer - leiden is lijden

Blogger. Jurnalis. Penulis. Pesilat. Upaya dalam menghadapi dinamika global di era digitalisasi serta membawa perubahan melalui tulisan. Jika kau bukan anak raja, juga bukan anak ulama besar, maka menulislah. "Dinamika Global dalam Menghadapi Era Digitalisasi" Ig: @naufallfarras

Selanjutnya

Tutup

Metaverse Artikel Utama

Adu Taktik Pemerintah dan Keluarga Menyiasati Gim PUBG

25 Juni 2019   14:57 Diperbarui: 26 Juni 2019   12:06 300
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
PUBG Mobile | kompas.com

Perbincangan dalam menentukan regulasi game PUBG menuai banyak komentar pro dan kontra netizen. Game tersebut berhasil menarik perhatian mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang dewasa.

Ada yang meminta peran aktif pemerintah dalam mengatasi fenomena saat ini dan ada yang lebih menekankan bagaimana peran keluarga memegang peran kunci dalam menyikapi situasi sekarang.

PlayerUnknown's Battle Grounds (PUBG) merupakan produk perusahaan milik Korea Selatan yang dirilis sejak 2017 lalu. Tujuan dalam permainan ini upaya bertahan hidup dalam pertempuran dengan menjatuhkan pemain lainnya.

Belakangan muncul beragam opini menyikapi perihal game ini lantaran dampak yang ditimbulkan. Wacana terhadap pemblokiran game PUBG dan sejenisnya disebabkan membawa pengaruh negatif di keseharian.

Laporan The Verge menyebutkan game PUBG merupakan salah satu permainan online terpopuler di dunia termasuk di Indonesia. Diperkirakan terdapat sebanyak 100 juta pengguna aktif bulanan di seluruh dunia.

Menariknya, Indonesia berada di urutan kedua sebagai negara dengan pengguna bulanan terbanyak. Tidak heran mengingat jumlah penduduk negeri ini termasuk yang terpadat di dunia.

Pihak PUBG mengatakan bahwa Indonesia menjadi pasar penting dalam pemasaran. Fitur dan aksesoris yang mengandung unsur Indonesia kerap dihadirkan guna menarik pengguna lebih banyak. Event e-Sport lokal juga kerap dilakukan.

Terdapat aksesoris berupa baju adat Betawi, kaos Barong, kemeja batik, hingga topeng Ondel-ondel bertujuan menambah nuansa Indonesia dalam game ini.

Tanggapan Pemerintah Perihal PUBG
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Rudiantara, mengatakan dirinya belum mengetahui secara pasti perihal fatwa haram terhadap game PUBG yang ditetapkan Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh.

Otoritas melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) siap bekerjasama dengan pihak manapun dalam mengkaji dampak game PUBG yang bisa berujung pada pemblokiran permainan online tersebut.

Wakil Ketua MPU Aceh, Tgk H Faisal Ali menyatakan fatwa tersebut lantaran baik PUBG maupun permainan online sejenisnya menimbulkan dampak negatif karena mengandung unsur kekerasan hingga mengubah perilaku seseorang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Metaverse Selengkapnya
Lihat Metaverse Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun