Mohon tunggu...
Agus Kusdinar
Agus Kusdinar Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta/Content Creator/Exclusive Writer Narativ On Loc Desa Wisata/SWJ Ambassador 2023

Banyak Menulis tentang Humaniora

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Tidak Habis Ditelan Zaman

5 Juli 2017   17:41 Diperbarui: 5 Juli 2017   17:50 2449
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Vespa merupakan kendaraan roda dua yang tak mengenal jaman, dari jaman dulu sampai jaman sekarang masih banyak yang menggunakan baik keluaran lama terkenal dengan 2 tak-nya dan kepulan asap yang khas dan suara yang khas membuat para penyuka motor roda dua masih banyak yang memakainya baik hanya sekedar koleksi/hoby atau di gunakan untuk aktipitas sehari-hari. 

sumber: kancyl.com
sumber: kancyl.com
Vespa matic keluaran baru sepertinya menjawab jaman dengan maraknya motor matic tapi Vespa lama yang 2 tak tidak kalah popular dengan Vespa keluaran baru juga sepeda motor baru selain Vespa lainnya. 

sumber: dok.pribadi
sumber: dok.pribadi
Vespa Super yang terkenal mendominasi Vespa yang di keluarkan oleh Piagio (Italy) sampai sekarang masih eksis nongkrong dengan kendaraan lainnya keluaran baru, apalagi Vespa yang terkenal antik produksi tahun lama mulai dari awal 1940-an s/d 1960-an, harganya bisa mencapai puluhan juta bisa juga ratusan juta, selain body-nya yang antic, Vespa ini memiliki bahan rangka yang kuat, dan memiliki body yang khas bulat di bagian tepong juga lampu depan yang berbentuk bulat (Stang), dan harga Stang yang ori mencapai jutaan rupiah tak kalah dengan stang-stang yang lainnya.

sumber: pictaram.com
sumber: pictaram.com
Banyak komunitas Vespa akibat penggemar Vespa masih banyak sampai saat ini, sebut saja VAC (Vespa Antiq Club) atau SOG (Scooter Owner Grup) yang lebih di kenal di komunitas Vespa sering mengadakan event-event tertentu dengan skala Nasional sampai Internasional membuat Vespa tak kana da habisnya dan tidak habis di telan jaman, dari anak muda sampai dengan orang tua ada di dalamnya. 

Dengan mesin yang sederhana membuat Vespa tidak di tinggalkan oleh penggemarnya, karena kendala Vespa sangat simple jika mengalami masalah di perjalanan, Intinya peralatan bengkel harus tetap tersedia di bagasi terutama Kunci Busi yang merupakan masalah Inti jika Vespa kita mogok di perjalanan, dan bagi pemula jangan khawatir meskipun kita tidak termasuk anggota komunitas resmi, para pengguna/pemakai Vespa sangatlah solid dan setia kawannannya sangat tinggi asalkan motor kita sama jenis Vespa, mereka akan menghampiri mmbantu kita apa yang kita butuhkan, dari meminjamkan peralatan bengkelnya bisa juga memberi kita yang kita butuhkan misal kehabisan bensin di perjalanan atau stok busi kita habis, dan biasanya mereka jika perjalanan mereka tidak di kejar waktu karena keperluan pribadinya, mereka tak akan meninggalkan kita sebelum Vespa kita mulai nyala dan melanjutkan perjalanan.   

Busi, Karburator, atau platina jika Vespa itu masih menggunakan platina, karena di sanalah kendala Vespa jika mengalami mogok di perjalanan, beda dengan motor baru lainnya misal motor jepang-an, mungkin jika kita mengalami masalah di perjalanan selain cara ngotak-ngatiknya tak segampang motor Vespa jika mengalami masalah di perjalan, mungkin karena mesinnya lebih modern di banding Vespa yang sudah hadir sejak tahun  1940-an.

Jok yang terpisah dengan tumpangannya banyak merupakan ciri khas tersendiri, dan Vespa keluaran lama di bawah tahun 1980-an rata-rata tidak memiliki lampu Sen, mungkin entah sengaja supaya Vespa memiliki ciri khas tersendiri atau juga ada alasan lainnya.

Romantis merupakan ciri khas Vespa jika kita sedang membawa tumpangan terutama lawan jenis, juga kita sering di perlihatkan dengan pemandangan aneh, karena jika melewati anak-anak yang sedang berkumpul terutama melewati Sekolah SD (Sekolah Dasar), mereka memberi hormat layaknya menghormat ketika mereka sedang mengadakan upacara bendera atau seperti cara menghormat seperti yang di ajarkan dalam Pasukan Baris Berbaris.

Marilah kita ber-Vespa ria, karena Vespa belumhabis, dan tak habis di telan jaman, meskipun tekhnologi semakin pesat.

Salam Mesin Kanan..!!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun