Mohon tunggu...
Adi Nugraha
Adi Nugraha Mohon Tunggu... -

Penulis merupakan mahasiswa perikanan universitas hasanuddin sekaligus peserta rumah kepemimpinan regional 7 makassar

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Jadikan Liburan Semester Kuliah Kamu Lebih Asyik dan Produktif

30 Desember 2018   06:48 Diperbarui: 30 Desember 2018   06:57 439
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Liburan semester tentu menjadi hal yang paling ditunggu-tunggu oleh setiap mahasiswa selain slide akhir dosen yang bertuliskan "terimakasih" tentunya. Liburan memang menjadi sesuatu yang menyenangkan bagi mahasiswa, selain terlepas dari rutinitas kuliah yang padat dengan berbagai macam tugas, kegiatan laboratorium, laporan, dan asistensi. 

Moment liburan dimanfaatkan mahasiswa untuk melepas rindu dengan kelurga terlebih bagi mereka mahasiswa perantauan. Namun banyak juga mahasiswa yang menggunakan waktu liburnya hanya untuk bermalas-malasan.

Tentu sangat penting untuk menikmati liburan dengan sesuatu yang efektif, sebab jika hanya bermalas-malasan maka dipastikan liburan kamu akan berlalu dengan percuma dan tidak memiliki kesan apa-apa. Nah buat kamu yang bingung mengisi waktu liburan semester kamu dengan kegiatan apa saja, berikut beberapa tips menjadikan liburan semester kamu menjadi lebih produktif.

Membaca Buku

Membaca buku menjadi salah satu alternatif kegiatan produktif yang dapat dilakukan saat liburan, selain memperkaya nuanasa keilmuan kita, membaca buku  juga dapat meningkatkan imajinasi dan krativitas kita, tentu ada saja hal-hal positif yang kita dapatkan dari kegiatan membaca yang dapat melahirkan ide-ide baru yang cemerlang. 

Meskipun bagi beberapa orang, membaca kadang membosankan namun tidak ada salahnya jika kegiatan membaca kita jadikan kebiasaan produktif, terutama untuk mengisi waktu senggang. Yang perlu kita tanamkan adalah bahwa "Membaca itu nikmat" karena membaca dapat membuat kita mengenal dunia lebih jauh.

Olahraga

Bagi beberapa mahasiswa, olahraga  mungkin menjadi aktivitas yang jarang dilakukan karena padatnya jadwal perkuliahan. Namun memasuki liburan semester,  olahraga dapat menjadi pilihan yang  produktif untuk mengisi waktu liburan. Menurut Daniel M. Landers, profesor ilmu kesehatan fisik dan olahraga dari Univeritas Arizona, manfaat olahraga yang bisa didapatkan tubuh tidak hanya terkait dengan kondisi fisik, menurutnya manfaat olahraga yang bisa dirasakan adalah membuat pikiran lebih jernih dan meningkatkan rasa bahagia. Kamu dapat mencobanya dengan melakukan beberapa olahraga berikut  : jogging rutin setiap pagi, bersepeda, renang, hiking, dan juga bela diri.

Liburan Ke Pulau

Liburan ke tempat rekreasi pada umumnya tentu sudah menjadi hal yang mainstream pada saat liburan, cobalah sesuatu yang baru dengan berlibur ke tempat yang jarang terfikirkan, salah satunya adalah pulau. Pulau tentu akan menjadi pilihan yang unik, selain terlepas dari hiruk pikur kota, kamu dapat menikmati berbagai panorama yang indah. 

Bayangkan bagaimana indahnya panorama sunrise dan sunset dari gugusan tanah yang berada di tengah laut, tentu menjadi sensasi tersendiri bukan ? Selain itu, kamu juga dapat melihat keindahan bawah laut yang dengan melakukan diving bareng teman-teman kamu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun